Harga Tiket Masuk Kawah Putih Ciwidey, Wisata Alam di Bandung yang Wajib Dikunjungi
TRIBUNTRAVEL.COM -Perum Perhutani telah membuka kembali objek wisata alam (OWA) di berbagai daerah di Indonesia salah satunya Kawah Putih Ciwidey, Kabupaten Bandung.
Di masa pandemi Covid-19, traveler sudah bisa kembali mengunjungi Kawah Putih Ciwidey dan menyimak harga tiket masuk Kawah Putih di sini.
Diketahui sebelumnya, kawasan Kawah Putih ditutup sejak 22 Maret 2020 karena wabah virus corona atau Covid-19.
Namun, kini wisatawan bisa kembali berkunjung ke Kawah Putih dan tentu saja dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Selama beroperasi, Kawah Putih akan menerima wisatawan setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.
Baca juga: Mooi Lake House Bandung Jadi Tujuan Wisata saat Libur Panjang
Tempat wisata Kawah Putih sendiri merupakan sebuah danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha.
Nama Kawah Putih ini berasal dari warna putih pada kawah tersebut.
Warna putih pada tanah di kawasan Kawah Putih disebabkan oleh beberapa unsur yang bercampur dengan belerang.
Berbeda dengan kontur warna tanahnya, warna kawah tidaklah berwarna bening namun punya warna kehijauan.
Objek wisata di Bandung ini dapat berubah-ubah warna kawahnya sesuai kadar belerang, suhu, dan cuaca yang terjadi.
TONTON JUGA:
Terletak di ketinggian sekitar 2.400 mdpl menjadikan suhu udara di Kawah Putih menjadi sangat dingin.
Rata-rata suhu kawah di kawasan tersebut adalah delapan hingga 22 derajat celcius.
Diliputi oleh kesan romantis dan unik, Kawah Putih sering kali dimanfaatkan untuk lokasi foto prewedding.
Panorama alamnya yang apik, menjadi daya tarik para calon pasangan menikah untuk mengabadikan kisah cintanya dengan latar Kawah Putih ini.
Harga tiket masuk Kawah Putih Ciwidey
Untuk bisa mencapai tempat wisata Kawah Putih, travelerharus membayar tarif tiket masuk sebesar Rp 35 ribu untuk wisatawan domestik.
Sementara, harga tiket masuk untuk wisatawan asing atau wisatawan mancanegara (wisman) dikenakan biaya sebesar Rp 75 ribu.
Selain tiket masuk, kamu juga harus membayar sebesar Rp 25 ribu untuk tiket angkutan wisata yang akan membawamu ke pusat kawah.
Jadi,biaya total harga tiket masuk yang harus dibayar wisatawan domestik adalah Rp 60 ribu sementara wisman harus membayar Rp 100 ribu.
Bagi kamu traveler yang mengunjungi Kawah Putih bersama rombongan, kamu diharuskan untuk menggunakan angkutan wisata menuju puncak kawah.
Jarak dari tempat parkir bawah menuju pusat kawah adalah 5 kilometer.
Untuk biaya parkirakan dikenakan tarif sebesar Rp 25 ribu per unit.
Protokol Kesehatan di Kawah Putih Ciwidey
Bagi traveler yang ingin liburan ke Kawah Putih Ciwidey, kamuwajib mengikuti protokol kesehatan yang berlaku sebagai berikut:
1. Wajib memakai masker, mencuci tangan, membawa alat makan pribadi dan membawa tisu basah.
2. Tertib dalam mengantre di loket tiket dan menjaga jarak antar kendaraan minimal 1 meter.
3. Untuk pembayaran tiket, pengunjungharus mengutamakan pembayaran secara non tunai atau cashless dengan menggunakan m-banking, SMS banking, kartu kredit, kartu debit dan dompet elektronik atau e-wallet.
4. Sebelum memasuki kawasan Kawah Putih, pengunjung diwajibkan untuk mengisi form kesehatan yang telah disediakan pihak Kawah Putih.
5. Saat berada di kawasan Kawah Putih pengunjung dilarang untuk bergerombol dan diwajibkan untuk menjaga jarak antar pengunjung minimal 2 meter.
Bagi pengunjung yang membawa kendaraan, sebelum memasuki kawasan Kawah Putih kendaraan wisatawan akan disterilisasi.
Sementara, penyemprotan cairan disinfeksi di tempat wisata Kawah Putih dilakukan setiap hari oleh pihak pengelola.
Letak Kawah Putih ada di Jalan Soreang Ciwidey sekitar 50 km selatan kota Bandung, tak jauh dari Situ Patenggang.
Traveler bisa mencapai kawasan wisata Kawah Putih ini dengan cukup mudah.
Bahkan, sudah banyak transportasi umum yang siap mengantarkan traveler untuk plesiran ke Kawah Putih Ciwidey.
Baca juga: Harga Tiket Masuk The Great Asia Afrika, Tempat Wisata di Lembang, Bandung untuk Libur Long Weekend
Baca juga: Terkenal Lezat, Ini 10 Kuliner di Bandung yang Jadi Favorit Wisatawan
Baca juga: Lezatnya Perkedel Bondon, Kuliner Legendaris di Bandung untuk Menu Makan Malam
Baca juga: DAMRI Sediakan Bus Gratis ke Berbagai Tempat Wisata di Banyuwangi, Termasuk Kawah Ijen dan Baluran
Baca juga: Viral di Medsos, Bule Wanita Terekam Lompati Pagar Pembatas Kawah Bromo
(TribunTravel.com/Ron)