Viral di Medsos, Buah Anggur Langka Seharga Jutaan Rupiah, Ukurannya Lebih Besar dari Telur Ayam

TRIBUNTRAVEL.COM - Baru-baru ini, viral di medsos Vietnam, foto buah anggur disandingkan dengan telur.

Anggur tersebut berwarna hijau dan ukurannya terlihat lebih besar dari telur ayam kampung.

Tentu foto-foto ini membuat warganet bertanya-tanya tentang kebenarannya dan dari mana asalnya.

Buah-buahan unik dengan bentuk dan ukuran tak lazim biasanya hanya ditemukan di Jepang dengan harganya fantastis.

Namun, kali ini buah-buah tersebut telah menyebar ke beberapa wilayah Asia, termasuk di pasar Vietnam.

Seorang pemilik kios pasar di Vietnam membagikan beberapa foto varietas anggur baru yang diimpor dari Jepang.

Warganet yang menyaksikan foto-foto anggur viral di medsos itu kemudian membagikannnya.

Situs web Vietnam, VietnameNet adalah gerai pertama yang menampilkan foto-foto anggur besar ini.

Mereka mengklaim anggur itu adalah "varietas vip" Jepang yang dijual seharga 7 juta dong per tandan atau sekitar Rp 4,2 jutaan.

Harganya memang sangat mahal untuk buah-buahan mengingat anggur pionir Jepang saja dijual 2,5 juta dong per ikat.

Sama seperti buah-buahan premium Jepang lainnya, anggur ini tidak dijual berdasarkan beratnya, tapi berdasarkan kelompok.

Jadi, setiap tandan harus memenuhi standar kualitas ketat.

Misalnya, anggur langka ini harus punya berat satu kilogram per tandan, setiap buahnya berdiameter 4 hingga 5 centimeter dan syarat lain untuk memenuhi kebutuhan komersial dan ekspor.

Dikutip TribunTravel dari laman Odditycentral, Kamis (26/11/2020), Khuc Ngoc Anh, pemilik toko buah kelas atas di Xuan La, Hanoi, adalah orang yang memposting foto anggur vip ketika baru dibeli dari Jepang.

Dia mencoba membuat orang tertarik dengan menggunakan telur ayam sebagai perbandingan dan menunjukkan betapa besarnya buah anggur itu.

Cara tersebut berhasil, dan hanya dalam beberapa menit saja 50 tandan anggur yang dia pesan telah terjual.

Pemilik toko mengatakan, anggur ini adalah varietas anggur pionir putih yang sangat baru dari provinsi Nagano, Jepang.

Kepada VietnamNet ia mengatakan jika saat ini sedang berusaha mendapatkan anggur ini karena varietas anggur tersebut sangat langka.

Menariknya, anggur raksasa ini harganya tidak semahal anggur Ruby Jepang yang lebih terkenal.

Anggur Ruby harganya mencapai 11 juta dong atau sekitar Rp 6,7 jutaan.

Anggur Ruby masih menempati peringkat pertama sebagai varietas anggur termahal di dunia dengan tandan termahal yang pernah dijual seharga 1,1 juta yen ($ 11.000) pada tahun 2016.

Baca juga: Dikira Sampah, Mainan Star Wars Ini Terjual hingga Rp 7,7 Miliar

Baca juga: 10 Raja Terkaya di Dunia, Raja Maha Vajiralongkorn Thailand di Peringkat Pertama

Baca juga: 7 Tahun Hilang, Anjing di Texas Kembali dengan Selamat pada Pemiliknya Berkat Microchip

Baca juga: 6 Fakta Lobster, Hewan Bercangkang yang Sering Diolah Jadi Makanan Laut

TribunTravel.com/rizkytyas

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin