Cicipi Gombyang Ikan Etong, Kuliner Khas Subang yang Jadi Favorit Wisatawan

TRIBUNTRAVEL.COM - Tiap-tiap daerah di Indonesia tentu memiliki beragam kuliner khas yang begitu lezat.

Termasuk Subang, kabupaten di Jawa Barat ini punya kuliner khas yang jadi favorit wisatawan yaitu gombyang ikan etong.

Pecinta kuliner seafood pasti sudah tidak asing lagi dengan hidangan lezat berkuah yang satu ini.

Kuliner gombyang ikan etong terkenal enak dengan kuah kaldunya yang kaya rempah.

Baca juga: Paket Halal Bi Halal di Saung Abah Bogor Cuma Rp 100 Ribu per Pax, Sajikan Kuliner Khas Sunda

Gombyang ikan etong, kuliner khas Subang yang menggiurkan
Gombyang ikan etong, kuliner khas Subang yang menggiurkan (TribunJabar/Irvan M)

Selain kaya gizi dan vitamin, ikan etong juga dikenal paling lezat dan jadi buruan masyarakat Subang.

Lampu Satu Resto yang berlokasi di Jalan Otto Iskandar Dinatta, Kabupaten Subang, jadi salah satu tempat paling recommended bagi masyarakat yang ingin menikmati sajian menu tersebut.

Chef Lampu Satu Resto Yondi Riswansyah mengatakan jika menu gombyang ikan etong merupakan menu yang paling laris di restorannya.

"Kalau biasanya ikan etong disajikan dengan cara dibakar, nah kami coba sajikan berkuah yang dinamakan gombyang dengan cita rasa asem, asin, pedas, manis, gurih," ujar Yondi ketika ditemui Tribun di Lampu Satu Resto Kabupaten Subang, Rabu (2/6/2021).

Baca juga: TRAVEL UPDATE: Mencicipi Lezatnya Lumpia Duleg, Kuliner Khas Klaten yang Mulai Langka

Baca juga: Gurihnya Bakmi Toprak Yu Nani, Kuliner Khas Solo yang Disajikan dengan Tetelan Melimpah

Salah satu pengunjung Lampu Satu Resto, Julia Santika (20), warga Dawuan, Kabupaten Subang mengatakan, nikmatnya gombyang ikan etong memberikan sensasi khas.

"Pas di mulut kayak ada segar-segar rasa asam gitu, kaldunya juga kental jadi terasa banget," kata Julia.

Julia mengungkap dirinya pertama kali mencicipi gombyang ikan etong karena penasaran dengan rasanya.

"Saya kira harganya juga pas, untuk Rp 45 ribu dapat porsi sebanyak ini dan rasa seenak ini sebanding juga menurut saya," ujarnya.

Baca juga: Lobster Roll dan 4 Kuliner Khas Musim Panas di Berbagai Negara Amerika Serikat

Baca juga: 5 Kuliner Khas Minang untuk Sarapan, Cicipi Katupek Gulai dengan Telur Balado dan Rendang

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul "Lezatnya Makanan Khas Subang, Gombyang Ikan Etong, Tampilan dan Rasanya Sangat Menggugah Selera".

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin