Selain Mi, 2 Jenis Makanan Ini Sebaiknya Jangan Dikonsumsi Bersama Nasi Putih

TRIBUNTRAVEL.COM - Nasi putih merupakan bahan makanan pokok bagi masyarakat Indonesia.

Biasanya, orang Indonesia makan nasi putih dengan beragam pilihan lauk, mulai dari sayur hingga gorengan.

Meski demikian, ternyata tidak semua makanan cocok dikonsumsi bersama dengan nasi putih.

Beberapa makanan ini jutru memberikan efek buruk saat dikonsumsi bersamaan dengan nasi.

Jenis makanan ini diketahui bisa membuat kadargula darahnaik dan meningkatkan risikodiabetes.

Kira-kira apa saja? Yuk, cari tahu agar bisa mengganti dengan lauk-pauk yang lain!

1. Daging Merah

Ilustrasi daging beku
Ilustrasi daging beku (Gambar oleh Shutterbug75 dari Pixabay)

Baca juga: Nasi Goreng Bistik dan 4 Nasi Goreng Enak di Bandung untuk Makan Malam

Baca juga: 5 Gudeg Legendaris di Jogja Paling Sering Dicari Wisatwan, Ada yang Buka Sejak Tahun 1951

Baca juga: Sedapnya Mangut Lele Mbah Marto, Sehari 100 Kilogram Lele Ludes Terjual

Perpaduan nasi dan daging merah benar-benar bisa jadi mimpi buruk semua orang, apalagi kalau keduanya dimakan dalam porsi yang banyak berulang-ulang dan sering.

Pada dasarnya, nasi putih memang dikenal bisa berpengaruh pada penyakit diabetes karenaglukosadi dalam nasi putih yang sulit dicerna oleh tubuh.

Namun, jika kita tambah dengan makan daging merah, risiko tubuh terkena diabetes akan semakin tinggi.

Dikutip dariWe Be Fit, seorang peniliti asal Inggris menjadikan 32.147 partisipan perempuan dalam studinya selama 17 tahun.

Hasilnya, perempuan pemakan daging merah dan daging olahan ternyata berpeluang sangat besar terkena kanker usus daripada yang makan daging ayam atauseafood.

Dengan kata lain, perpaduan antara makan nasi putih dan daging merah benar-benar bisa membahayakan tubuh kita.

Namun bisa kita atasi dengan mengurangi makan keduanya dan tambahkan dengan sayuran penuh serat, ya!

2. Mi instan

Mi instan.
Mi instan. (pexels.com)

Tidak sedikit orang yang gemar mengonsumsi mi instan. Bahkan banyak di antaranya yang juga makan mi instan dengan nasi.

Dikutip dariKompas.com, Dr. Samuel Oetoro, seorang ahli gizi berkatabahwami instan sendiri terdiri karbohidrat yang didapat dari tepung olahan.

Kalau ditambah dengan nasi, kita sama saja makan karbohidrat dua kali lipat lebih banyak yang bisa meningkatkangula darahkita jauh lebih cepat.

Lebih lanjut, kebiasaan makan mi instan dan nasi putih ini membuattubuh kita hanya terisi karbohidrat yang akan diubah jadi gula.

Akhirnya, tubuh malah kekurangan zat gizi lain,seperti mineral, protein, vitamin, dan lemak yang seharusnya juga terpenuhi.

Selain mi instan, kita juga harus menghindari makan nasi putih dengan beragam jenis karbohidrat lainnya, seperti kentang, ubi, dan jagung.

3. Gorengan

Aneka gorengan
Aneka gorengan (instagram/wetengaret)

Selain makan nasi dengan mi instan, banyak juga yang suka mengonsumsi nasi bersamaan dengan gorengan sebagai lauk.

Makanan yang digoreng ataugorenganpunya lemak jenuh yang tinggi, sehingga bisa meningkatkan kolesterol jahat pada tubuh kita, dan lebih re ntan terkena serangan jantung.

Belum lagi makanan yang digoreng biasanya juga menambahkan unsur tepung terigu di dalamnya.

Dengan kata lain, kita juga ikut menambahkan karbohidrat yang membuat kita lebih berisiko terkena diabetes.

Baca juga: 7 Kuliner Malam di Jakarta Barat yang Harus Kamu Coba, Dari Nasi Cumi Hitam hingga Bakmi Karet

Baca juga: 10 Warung Nasi Goreng Enak di Malang Buat Makan Malam, Ada Nasgor Pak Dji yang Porsinya Jumbo

Baca juga: Resep Nasi Goreng Kuning, Menu Sarapan Praktis untuk Manfaatkan Sisa Nasi Semalam

Artikel ini telah tayang di bobo.grid.id dengan judul Bisa Bikin Kadar Gula Darah Naik, Hati-hati Jika Mengonsumsi 3 Jenis Makanan Ini Bersama Nasi Putih

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin