Warung Nasi Padang Super Lengkap di Ciputat, Sedia hingga 120 Menu

TRIBUNTRAVEL.COM - Bagi para pecinta masakan Padang, wajib rasanya mampir ke Rumah Makan Padang Talago.

Lokasinya berada di Jalan Merpati Raya Prapatan Duren, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.

Rumah Makan Padang Talago memiliki keunikan tersendiri, yakni pilihan menu yang sangat bervarian.

Menu RM Nasi Padang Talago
Menu RM Padang Talago (YouTube/Boengkoes)

Bahkan, menu masakan di Rumah Makan Padang Talago mencapai seratusan varian.

Baca juga: Mantan Chef Bintang 5 Jual Bakmi Jawa Enak di Jogja, Harganya Cuma Rp 15 Ribuan

Selain menu yang beragam, cita rasa masakan di Rumah Makan Padang Talago juga patut diperhitungkan.

Tentunya ini membuat banyak pecinta kuliner tertarik untuk berkunjung ke Rumah Makan Padang Talago.

Tak terkecuali food vlogger ternama yang dikenal dengan akun Youtube Boengkoes.

Penasaran dengan Rumah Makan Padang Talago, Boengkoes pun memutuskan untuk mengunjungi kuliner tersebut.

"Waktu itu istri gue random pesan online food di Talago, pesan rendang dan nasi biasa, ternyata enak banget," ungkap Boengkoes saat mengawali video yang ia unggah, dikutip TribunTravel, Sabtu (21/8/2021).

Boengkoes saat berbincang dengan anak pemilik Rumah Makan Padang Talago.
Boengkoes saat berbincang dengan anak pemilik Rumah Makan Padang Talago. (Youtube/ Boengkoes)

"Jadi gue langsung bilang, kayaknya gue harus ke sini deh," imbuhnya.

Baca juga: Nasi Uduk Hidden Gems di Jakarta Barat Laris Manis, Jualan 3 Jam Ludes Ratusan Porsi

Gagas, anak dari sang pemilik mengatakan bahwa Rumah Makan Padang Talago sudah berdiri sekira 10 tahun lamanya.

"Sudah 10 tahun. Ada dua cabang di Perapatan Duren dan di Ciater Pamulang," kata Bagas saat berbincang dengan Bongkoes.

Awalnya, lanjut Gagas, Rumah Makan Padang Talago, dirintis oleh kedua orang tuanya.

Dulu, ibu Gagas memasak sendiri seluruh menu yang ada di Rumah Makan Padang Talago.

Namun kini, juru masak di Rumah Makan Padang Talago telah beralih ke orang kepercayaan ibunya.

Meski demikian, cita rasa yang disajikan masih terjaga.

Menurut Bagas, ada 30 menu yang ditawarkan di Rumah Makan Padang Talago.

Baca juga: Pecak Ikan Super Laris di Serpong, Pindah Jualan di Belakang Gang Malah Makin Ramai

Namun jika digabung dengan varian yang ada di online food, totalnya bisa mencapai 120 menu.

"Ada 30-an menu, tapi kalau digabung sama online bisa sampai120 menu. Soalnya ada varian-variannya, menu-menu digabung gitu," ungkap Gagas.

Gagas menuturkan bahwa ada 4 menu paling laris di rumah makan miliknya.

Di antaranya dendeng, tunjang, rendang, dan ayam bakar.

Boengkoes saat mencicipi sajian kuliner di Rumah Makan Padang Talago.
Boengkoes saat mencicipi sajian kuliner di Rumah Makan Padang Talago. (Youtube/ Boengkoes)

"Paling laris ya dendeng, tunjang, rendang, ayam bakar, udah empat itu pasti paling banyak dipesan," tuturnya.

Dalam menyajikan seluruh menunya, Gagas berfokus pada bumbu yang digunakan.

"Kita mengumtamakan bumbu, harus medok, harus berasa pedesnya," ujar Gagas.

Uniknya, semua makanan di Rumah Makan Padang Talago dimasak tanpa menggunakan gula sedikit pun.

Baca juga: Jualan Ayam Goreng di Dapur Rumah Sendiri, Tak Mau Pindah Sejak Tahun 1980-an

"Ini semua tanpa gula masaknya, gula haram di sini, kecuali kalau buat es teh manis," jelasnya.

Pada kunjungannya kali ini, Boengkoes memesan beragam menu yang jadi favorit.

Mulai dari tunjang, rendang limpa, dendeng, sayur nangka, ayam bakar, daun singkong hingga paru kering.

Tak lupa, Boengkoes juga manabahkan kuah gulai agar rasanya semakin nikmat.

Rumah Makan Padang Talago tak hanya menyediakan rendang daging, melainkan juga rendang limpa.

"Ada rendang limpa, baru pertama kali makan rendang limpa. Teksturnya lembek, rasanya hampir sama kayak ati," pungkas Boengkoes.

Soal harga tak perlu khawatir, tentunya cukup terjangkau.

Rendang limpa dibanderol dengan harga Rp 17.000, ayam bakar Rp 17.000, tunjang Rp 23.000, dendeng Rp 17.000 dan paru kering Rp 17.000.

Sedangkan nasi putih dibanderol seharga Rp 5.000 per porsi.

Baca juga: Penyetan Super Laris di Solo, Sehari Bisa Ludes 100 Kilogram Kulit Ayam

Baca juga: Cerita Pemilik Warung Ponggol Setan di Tegal, Takut Laris Kalau Buka Cabang di Jakarta

(TribunTravel.com/Mym)

Baca selengkapnya soal rekomendasi kuliner di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin