5 Tempat Makan Nasi Tempong Khas Banyuwangi di Bali Favorit Traveler

TRIBUNTRAVEL.COM - Nasi tempong merupakan kuliner khas Banyuwangi yang rasanya begitu menggiurkan.

Cirikhas dari rasa nasi tempong khas Banyuwangi adalah pedasnya yang mantap.

Buat kamu para pecinta kuliner pedas pasti akan suka.

Kini juga sudah banyak penjual nasi tempong khas Banyuwangi yang rasanya enak dan patut kamu cobain.

Baca juga: Berburu Kuliner Khas Bogor usai Jalan-jalan ke Nirvana Valley Resort? 5 Doclang Ini Wajib Dicoba

Seperti di Bali misalnya, ada beberapa tempat makan nasi tempong yang bisa kamu kunjungi.

Berikut daftarnya:

1. Warung Nasi Tempong Surya

Nasi tempong Khas Banyuwangi
Nasi tempong Khas Banyuwangi (TribunTravel.com/Arif Setyabudi)

Sama dengan warung Indra, Nasi Tempong Surya mulai beroperasi pukul 09.00 WITA.

Berlokasi di Jalan Tukad Batanghari No.7, Panjer, Kota Denpasar, Bali.

Tidak hanya ayam goreng, kamu bisa memilih berbagai lauk pauk sebagai pelengkap.

Mulai dari bebek goreng atau bakar, ikan laut, gurami, lele, cumi-cumi, dan udang.

2. Nasi Tempong Bu Bella

Warung nasi tempong ini ada di Jalan Glogor Carik No 184, Pemogan, Kota Denpasar, Bali.

Tidak hanya ayam goreng, kamu bisa memilih berbagai lauk pauk sebagai pelengkap yakni ayam dan ikan laut.

Nasi Tempong Bu Bella beroperasi selama 12 jam, yakni mulai pukul 12.00 WITA hingga 24.00 WITA.

Nasi Tempong khas Banyuwangi
Nasi Tempong khas Banyuwangi (Kompas/Siwi Yunita Cahyaningrum)

3. Nasi Tempong Pink

Di Bali ada dua Nasi Tempong Pink yang bisa kamu kunjungi.

Yaitu Nasi Tempong Pink Teuku Umar dan Nasi Tempong Pink Kuta.

Untuk Nasi Tempong Pink yang ada di Jalan Kuta lokasinya setelah Hotel Darmadi Kuta.

Untuk menarik perhatian pengunjung, maka dibuatlah tema warna pink di restoran ini.

Mulai dari warna restoran, meja, kursi, hingga baju para staf dibuat dengan warna pink.

Dalam satu porsi Nasi Tempong sudah termasuk bayam, tempe, dan tahu goreng.

Sementara pilihan lauk bisa berupa ayam, bebek, empal, lele atau udang.

Nasi Tempong lele adalah menu yang paling populer diantara menu lainnya.

Selain bisa makan, kamu juga bisa berfoto di spot instagramable di WR Tempong Pink ini.

Baca juga: Nasi Jamblang, Empal Gentong, dan 5 Kuliner Khas Cirebon untuk Menu Makan Malam

Baca juga: 5 Kuliner Khas Blitar Buat Menu Sarapan, Cobain Nasi Ampok yang Nasinya Terbuat dari Jagung

4. Nasi Tempong Bu Indra

Lokasi dari Nasi Tempong Bu Indra yaitu terletak di Jalan Dewi Sri No 788, Legian Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Dari Pantai Kuta, kamu memerlukan waktu kurang lebih 10 hingga 12 menit jika menggunakan kendaraan.

Bagi kamu yang berlokasi di Kota Denpasar juga bisa merasakan pedasnya nasi tempong Bu Indra.

Karena warung ini sudah membuka beberapa cabang yaitu di Jalan Imam Bonjol Denpasar, Jalan Teuku Umar Barat, dan Jalan Letda Tantular Renon.

Buka setiap hari dari pukul 09.00 WITA hingga 23.00 WITA, warung nasi tempong Bu Indra ini cocok untuk tempat sarapan, makan siang, sampai makan malam.

Yang menjadi menu andalan yaitu nasi tempong dengan lauk ayam, namun juga terdapat menu-menu lauk lainnya.

Seperti ikan asin, berbagai ikan laut, ayam bakar, dan lain-lain.

Ilustrasi nasi tempong
Ilustrasi nasi tempong (Flickr/Yeyen Grestiana)

5. Nasi Tempong Mbak Nur

Nasi Tempong Mbak Nur beralamatkan di Jalan Tukad Badung No 6B, Kota Denpasar, Bali.

Kamu bisa datang ke sini mulai pukul 11.00 WITA hingga 23.00 WITA.

Cocok untuk makan siang ataupun makan malam ya.

Tidak hanya ayam goreng, kamu bisa memilih berbagai lauk pauk lainnya sebagai pelengkap.

Mulai dari ikan laut, lele, udang dan ampela ati.

Baca juga: Rekomendasi Papeda Enak di Jogja, Cocok Buat yang Ingin Coba Kuliner Khas Indonesia Timur

Baca juga: TRAVEL UPDATE: Mengenal Papeda, Kuliner Khas Papua yang Punya Cita Rasa Khas

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul "5 Rekomendasi Warung Makan Nasi Tempong Khas Banyuwangi di Denpasar dan Badung".

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin