Gado-gado Kemanggisan dan 4 Tempat Makan Gado-gado Enak di Jakarta untuk Sarapan

TRIBUNTRAVEL.COM - Jika mencari sarapan di Jakarta, gado-gado bisa menjadi pilihan.

Hidangan berupa sayuran yang diberi bumbu kacang ini menjadi favorit banyak orang.

Di Jakarta, ada sejumlah tempat makan gado-gado yang enak untuk sarapan.

Dirangkum TribunTravel, berikut 5 tempat makan gado-gado enak di Jakarta.

Baca juga: Tiket Pesawat Murah Lion Air Rute Jakarta-Lombok untuk Libur Natal 2021, Tarif Mulai Rp 610 Ribuan

1. Gado-gado Taman Sari Raya

Ilustrasi kuliner gado-gado
Ilustrasi kuliner gado-gado (Flickr/Like_the_Grand_Canyon)

Alamat: Jalan Taman Sari No.65, Kota Tua, Taman Sari, Jakarta Barat

Gado-gado Taman Sari Raya sering jadi jujukan wisatawan yang ingin memanjakan perut.

Adapun menu gado-gado spesial yang dapat kamu coba, yakni gado-gado/ketoprak maupun gado-gado/lontong.

Selain sayuran, seporsi gado-gado juga dilengkapi telur rebus dan kerupuk.

2. Gado-gado Ibu Tini

Warung Gado-gado Ibu Tini
Warung Gado-gado Ibu Tini (Instagram/gadogadoibutini_meruya)

Alamat: Jalan Meruya Utara No.28, Kembangan, Jakarta Barat

Selanjutnya ada gado-gado Ibu Tini.

Banyak yang menyukai kuliner gado-gado di sini karena disajikan dengan telur asin dan kerupun renyah yang enak.

Soal selera pedas, kamu bisa meminta tingkat pedas yang kamu sukai.

Baca juga: 5 Nasi Padang Enak di Jakarta untuk Makan Malam usai Berwisata ke Taman Margasatwa Ragunan

3. Gado-gado Kemanggisan

Alamat: Jalan Kemanggisan Utama Raya Gg. Pandan No.1 J, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat

Kelezatan gado-gado Kemanggisan memang tak perlu diragukan lagi.

Meski lokasi warungnya sedikit 'nyempil', tapi setelah menyantap gado-gadonya pasti terpuaskan.

Rasa gado-gadonya cukup khas dengan bumbu kacang yang menggiurkan.

Apalagi sayuran yang disajikan masih segar dan enak.

4. Gado-gado Cemara

Gado-gado Cemara
Gado-gado Cemara (Instagram/gadogadocemara)

Alamat: Jalan Tanah Abang 5 No.36 Gambir, Petojo Selatan, Jakarta Pusat

Selanjutnya ada warung Gado-gado Cemara yang legendaris.

Warung ini sudah ada sejak 1947 silam.

Tentu saja soal cita rasa memang tak ada duanya.

Porsinya banyak, terdiri dari sayur kangkung, taoge, kubis, hingga emping.

Baca juga: 25 Tempat Makan Siang Enak di Jakarta, Cobain Laksa Betawi hingga Ayam Goreng Berkah

5. Gado-gado Puri Kusti

Alamat: Blok A9, Jalan Kembang Abadi Utama No.1, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat

Gado-gado Puri Kusti bisa jadi rekomendasi yang harus kamu kunjungi.

Seporsi gado-gado berisi sayuran, bihun, telur, dan kerupuk.

Harganya relatif murah untuk ukuran porsi banyak, yaitu Rp 26.000 per porsi.

(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)

Baca juga: Cove at Batavia PIK, Tempat Wisata Baru Kawasan Tepi Laut yang Hits di Jakarta

Baca juga: Kapan Car Free Day di Jakarta Kembali Dibuka?

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin