Harga Tiket Masuk Museum Macan, Simpan Ragam Koleksi Seni Modern dan Kontemporer Nusantara

TRIBUNTRAVEL.COM - Kabar gembira bagi kamu yang sudah lama ingin berwisata ke Museum Macan.

Museum Macan sudah dibuka kembali untuk umum dengan menerapkan sejumlah protokol kesehatan yang ketat.

Di mana pengunjung diwajibkan untuk minimal sudah menerima vaksin dosis pertama Covid-19.

Baca juga: Taman Safari Prigen Hadirkan Fun Bike Package, Serunya Sepedaan dengan Pemandangan ala Australia

Sementara bagi anak-anak yang berusia di bawah 12 tahun tidak perlu menunjukan bukti vaksin, namun harus didampingi oleh orang tua yang sudah divaksin dan memiliki akses PeduliLindungi.

Untuk saat ini, pihak pengelola Museum Macan menyediakan tiga slot waktu berkunjung harian dengan kuota pengunjung dibatasi tiap slot-nya.

Kolase Spot Instagramable di Museum Macan
Kolase Spot Instagramable di Museum Macan (Instagram/museummacan)

Museum Macan adalah sebuah museum seni di Jkaarta yang menyimpan koleksi seni modern dan kontemporer Nusantara.

Tak hanya itu, ada juga koleksi seni dari Eropa, Amerika dan Asia.

Kamu yang tertarik untuk berwisata ke Museum Macan, simak harga tiket dan jam operasionalnya berikut ini.

Harga Tiket Masuk Museum Macan

Dari pantauan TribunTravel di akun Instagram resmi @museummacan, Sabtu (20/11/2021), berikut harga tiket masuk Museum Macan:

- Weekdays

1. Dewasa: Rp 70 ribu

2. Pelajar, Mahasiswa dan Lansia: Rp 63 ribu

3. Anak-anak (usia 3-12 tahun): Rp 56 ribu

4. Anak-anak di bawah 3 tahun: gratis

Harga tiket masuk Museum Macan untuk kunjungan saat weekdays di atas berlaku setelah memasukan kode promo diskon 'HARIKERJA30'.

- Weekend

Sementara untuk traveler yang berkunjung saat weekend bisa memasukan kode diskon 'AKHIRPEKAN10', dan dikenakan harga tiket masuk Museum Macan sebagai berikut:

1. Dewasa: Rp 90 ribu

2. Pelajar, Mahasiswa dan Lansia: Rp 81 ribu

3. Anak-anak (usia 3-12 tahun): Rp 72 ribu

4. Anak-anak di bawah 3 tahun: gratis

Tiket masuk Museum Macan bisa dibeli secara online melalui situs resmi museum (www.museummacan.org) atau melalui mitra tiket daring Traveloka, Gotix, Tiket.com dan Klook.

Untuk pembelian tiket masuk secara on the spot juga dilayani namun terbatas.

Baca juga: Nasi Balap Puyung Inaq Esun dan 4 Tempat Sarapan Enak ; Legendaris di Lombok

Baca juga: Proyek Bangun Bandara Habiskan Rp 16 Triliun, Tak Disangka Hanya 3 Tahun Beroperasi

Jam Operasional Museum Macan

Museum Macan ini beroperasi atau buka setiap hari Selasa hingga Minggu.

Untuk jam bukanya mulai dari pukul 10.00 hingga 16.00 WIB.

Museum Macan terletak di AKR Tower, Jalan Perjuangan No 5, RT 11 RW 10, Kebon Jeruk, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.

Tonton juga:

Baca juga: Cocok untuk Staycation, Ini 4 Hotel Dekat Cimory Dairyland Prigen dengan Tarif Mulai Rp 300 Ribuan

Baca juga: 11 Kuliner Khas Natal dari Berbagai Negara di Dunia, Mulai dari Stollen sampai Coquito

(TribunTravel.com/Ratna Widyawati)

Baca selengkapnya seputar tempat wisata di Jakarta, di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin