8 Tempat Sarapan Enak di Jogja, Wajib Coba Nasi Rames di Warung Pojok Mbak Yuni
TRIBUNTRAVEL.COM - Mencari sarapan di Jogja tak begitu sulit, karena ada banyak tempat yang menghidangkan kuliner enak.
Sejumlah tempat sarapan di Jogja wajib dicoba saat traveler liburan di kota tersebut.
TribunTravel telah merangkum sejumlah tempat sarapan di Jogja yang terkenal enak.
Berikut rekomendasi 8 tempat sarapan di Jogja yang wajib dikunjungi.
Baca juga: Uniknya Mi Ayam Bakar di Jogja yang Bikin Pelanggan Rela Antre Berjam-jam
1. Warung Brongkos Handayani
Warung Brongkos Handayani merupakan tempat kuliner yang legendaris di Jogja yang berdiri sejak 1975.
Sesuai dengan namanya, menu utama yang disajikan adalah brongkos.
Brongkos berupa hidangan berkuah kental kecokelatan yang diberi koyor atau tetelan sapi.
Warung Brongkos Handayani berlokasi di Jl. Gading No.2, Patehan, Kecamatan Kraton, Yogyakarta.
2. Pecel Pincuk Gumilang
Satu porsi Pecel Pincuk Gumilang terdiri dari nasi, tauge, daun pepaya, daun singkong, mentimun dan siraman sambal kacang.
Traveler juga bisa memilih beragam lauk sesuai dengan selera.
Mulai dari empal, tahu, tempe bacem, telur ceplok atau daging ayam.
Pecel Pincuk Gumilang berlokasi di Ruko Perwita Regency, Jalan Parangtritis, Sewon, Bantul, Yogyakarta.
Baca juga: Andre Taulany Ajak Keluarga dan Kru Liburan ke Jogja, Sewa Satu Gerbong Kereta Mewah
3. Bubur Ayam Syarifah
Traveler yang suka bubur, bisa memilih Bubur Ayam Syarifah sebagai menu sarapan pagi.
Bubur ayam di sini memiliki tekstur yang khas dengan porsi yang cukup banyak.
Kuahnya pun disajikan secara terpisah, sehingga traveler bisa menuangkan sesuai selera.
Bubur Ayam Syarifah terletak di Jalan Colombo Nomor 30, Caturtunggal, Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
4. SGPC Bu Wiryo
Selain pecel pincuk, traveler yang mencari menu sarapan pecel bisa mampir ke SGPC Bu Wiryo.
SGPC Bu Wiryo berlokasi di Jalan Agro Nomor 10, Kocoran, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta.
5. Gudeg Mbah Lindu
Gudeg Mbah Lindu bisa dibilang sebagai kuliner legendaris di Jogja.
Lokasinya ada di Jalan Sosrowijaya Nomor30, Sosromenduran, Gedong Tengen, Yogyakarta.
Meski kini Mbah Lindu sudah tiada, tetapi kelezatan gudeg di tempat ini tetap tak berubah.
Ini karena gudeg selalu dimasak dengan cara tradisional, sehingga rasanya pun tetap lezat dan otentik.
6. Gulai Ayam Moses
Gulai Ayam Moses menyajikan menu sarapan berupa nasi hangat, suwiran ayam yang disiram kuah gulai dan taburan bawang goreng.
Traveler bisa menemukan lokasi Gulai Ayam Moses di Jalan Moses Gatotkaca Nomor 8, Mrican, Yogyakarta.
Baca juga: 5 Tempat Makan Siang di Jogja dengan Nuansa Unik, Ada yang Hadirkan Wisata Kolam Renang
7. Soto Daging Sapi Pak Parno
Soto Daging Sapi Pak Parno menyajikan menu soto dengan potongan daging dan gajih yang melimpah.
Traveler yang ingin makan soto, bisa datang ke Jalan Prawirotaman 3 Nomor 711, Brontokusuman, Mergangsan, Yogyakarta.
8. Warung Pojok Mbak Yuni
Jika ingin sarapan masakan rumahan berupa nasi rames, Warung Pojok Mbak Yuni bisa dituju.
Lokasinya ada di Jalan I Dewa Nyoman Oka No.3, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Yogyakarta.
Warung Pojok Mbak Yuni menyajikan beragam lauk dan sayur ala masakan rumahan.
Dari sekian banyak menu yang disajikan, sayur lodeh dan tumis pare menjadi yang paling favorit.
(TribunTravel/Ratna/Sinta)
Baca juga: 5 Tempat Makan Ayam Geprek Enak di Jogja, Wajib Dicoba saat Liburan ke HeHa Sky View
Baca juga: Terkenal Enak dan Murah, Ini 5 Kuliner di Jogja yang Wajib Dicoba saat Liburan ke HeHa Ocean View