Harga Tiket Masuk Tangkuban Perahu Januari 2022, Tempat Wisata Populer di Bandung

TRIBUNTRAVEL.COM - Tangkuban Perahu sering dikaitkan dengan legenda Sangkuriang yang berkembang dari masa ke masa.

Tempat wisata di Bandung ini menawarkan keindahan kawahnya yang luar biasa.

Ada tiga kawah di Tangkuban Perahu yakni Kawah Ratu, Kawah Upas, dan Kawah Domas.

Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Farmhouse Susu Lembang, Tempat Wisata di Bandung yang Instagramable

Wisata Tangkuban Perahu seolah tak ada matinya di mata wisatawan yang datang berkunjung.

Gunung Tangkuban Perahu yang sering dikaitkan dengan cerita rakyat Sangkuriang.
Gunung Tangkuban Perahu yang sering dikaitkan dengan cerita rakyat Sangkuriang. (Instagram/@ twa_tangkubanparahu)

Hamparan pepohonan rindang dengan suasana asri nan tenang menjadi daya tarik tersendiri.

Tangkuban Perahu terletak di Kelurahan Cikahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Harga Tiket Masuk Tangkuban Perahu

Dari pantauan TribunTravel di akun Instagram @wisatatangkubanperahu, Kamis (13/1/2022), Harga tiket masuk Tangkuban Perahu dibanderol Rp 20 ribu per orang saat hari kerja (Senin-Jumat).

Sedangkan saat hari libur (Sabtu, Minggu dan hari libur nasional), harga tiket masuknya Rp 30 ribu per orang.

Bagi pengunjung pelajar dikenakan harga tiket masuk Rp 18 ribu saat hari kerja dan Rp 20 ribu saat hari libur.

Khusus pengunjung pelajar diwajibkan membawa surat dari sekolah atau kampus dengan kop surat resmi, tanda tangan dan distempel kepala sekolah.

Apabila tidak membawa syarat tersebut dikenakan harga tiket masuk normal.

Tangkuban Parahu, Lembang, Jawa Barat
Tangkuban Perahu, Lembang, Jawa Barat (Ig/lembang.bandung)

Baca juga: Pilihan Hotel Murah di Bandung, Staycation Akhir Pekan Barsama Keluarga Mulai Rp 100 Ribuan

Baca juga: Staycation saat Akhir Pekan, Ini 5 Hotel Bintang 3 di Bandung yang Nyaman untuk Menginap

Sementara itu, untuk tiket masuk kendaraan dipatok sebagai berikut:

1. Kunjungan saat hari kerja

- Tiket masuk roda empat/mobil: Rp 25 ribu per unit

- Tiket masuk roda enam/bis: Rp 110 ribu per unit

- Tiket masuk roda dua/motor: Rp 12 ribu per unit

2. Kunjungan saat hari libur

- Tiket masuk roda empat/mobil: Rp 35 ribu per unit

- Tiket masuk roda enam/bis: Rp 150 ribu per unit

- Tiket masuk roda dua/motor: Rp 17 ribu per unit

Legenda Sangkuriang

Wisata alam Tangkuban Parahu
Wisata alam Tangkuban Parahu (Tribun Jabar/Syarif Pulloh Anwari)

Dikisahkan, seorang anak kecil bernama Sangkuriang hidup bersama ibunya Dayang Sumbi dan seekor anjing.

Suatu hari, Sangkuriang yang lapar pun membunuh anjingnya.

Mengetahui itu, Dayang Sumbi marah lantaran konon Anjing itu adalah ayah Sangkuriang.

Dayang Sumbi kemudian mengusir Sangkuriang.

Bertahun-tahun berlalu, keduanya dipertemukan saat Sangkuriang sudah dewasa dan Dayang Sumbi masih awet muda.

Keduanya pun saling jatuh cinta hingga suatu hari Dayang Sumbi terlambat menyadari jika Sangkuriang adalah anaknya.

Sumbi pun mencoba berbagai cara untk berpisah.

Ia menyuruh Sangkuriang untuk membuat perahu yang besar dan harus selesai sebelum fajar.

Sangkuriang pun menurutinya.

Namun menjelang fajar, ibunya menganggap waktu nya habis.

Sangkuriang marah dan menendang perahu itu hingga menjadi Tangkuban Perahu.

Di sisi itu, Gunung Tangkuban Perahu sendiri memiliki sejarah geologinya.

Tonton juga:

Baca juga: Harga Inap Mulai Rp 100 Ribuan, 5 Hotel Murah di Bandung Cocok untuk Staycation Bareng Keluarga

Baca juga: Harga Tiket Masuk Palalangon Park Terbaru 2022, Wisata di Bandung Bertabur Spot Foto Instagenic

(TribunTravel.com/Ratna Widyawati)

Baca selengkapnya seputar tempat wisata di Bandung, di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin