Asal-Usul Kata Imlek dan Fakta Unik Ucapan Gong Xi Fa Cai yang Artinya Bukan Selamat Tahun Baru

TRIBUNTRAVEL.COM - Tahun Baru China atauImlek2022 jatuh pada hari Selasa, 1 Februari 2022.

Menjelang perayaan Imlek, biasanya kita sering melihat ucapan Gong Xi Fa Caiuntuk memberi ucapan selamat.

Namun, ucapan Gong Xi Fa Caiternyata kurang tepat untuk memberi selamat Tahun Baru Imlek.

Dikutip TribunTravel dari lamanTribunnews.com, Dosen Program Studi (Prodi) Bahasa Mandarin Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Monika Herliana mengatakan, arti Gong Xi Fa Cai bukanlah selamat Tahun Baru Imlek.

Gong Xi Fa Caiyang dibacakong si fa tchai, merupakan ucapan berisi harapan dan doa saat tahun baru.

Gong Xiartinya 'selamat', sedangkanFa Caiartinya kemakmuran atau menghasilkan uang.

Secara harafiah, ucapanGong Xi Fa Caiartinya berharap agar kita semua mendapatkan kemakmuran dan kekayaan di tahun baru.

UcapanGong Xi Fa Caijuga dikenal di negara selain Indonesia

Hal tersebut karena suku Tionghoa tersebar di berbagai negara, tidak hanya di Indonesia.

Lulusan Pendidikan Bahasa Mandarin Huaqiao University Xiamen itu juga menjelaskan ucapan yang benar untuk selamat Tahun BaruImlek.

Ucapan yang lebih tepat saat Tahun BaruImlekadalahXin Nian Kuai Le (新年快乐) atau dibacasin nien khuai le.

'Xin Nian'artinya tahun baru dan'Kuai Le'artinya bahagia.

Dengan demikian, secara harafiah ucapan Xin Nian Kuai Le merujuk pada tahun baru yang bahagia.

SelainXin Nian Kuai Le, ucapan selamat tahun baruImleklainnya adalahGuo Nian Hao.

'Guo Nian' artinya melewati tahun baru,'Hao'artinya baik.

Sehingga artiGuo Nian Haoadalah selamat tahun baru dan dapat merayakan dengan baik dan gembira.

Asal Usul KataImlek

Menurut KBBI,Imlekmerupakan Tahun Baru China yang jatuh pada tanggal satu bulan pertama di awal tahun.

Di negara asalnya, perayaan tahun baru China berkaitan erat dengan festival musim semi.

DilansirIndonesia.go.id, dalam bahasa Mandarin, Imlek dikenal sebagai"Nongli Xinnian"(Tahun Baru).

KataImleklebih lazim digunakan oleh etnis Tionghoa yang berada di luar daratan China (overseas China).

Kata Imlek berasal dari dialekHokkian, Im= bulan,Lek= penanggalan, yang artinya "kalender bulan".

Momen saat malam menjelang tahun baru dikenal dengan nama"Chuxi", yang berarti "malam pergantian tahun".

Imlek juga disebut"chunjie",yang artinya "Festival Musim Semi".

Dikutipbobo.grid.id, orang-orang Tiongkok merayakan tahun baru dengan sebutan chunjie.

Dikarenakan Tiongkok merupakan negara empat musim yang mengalami musim semi dan biasanya Tahun BaruImlekjatuh pada Februari yang merupakan bulan terakhir di musim dingin.

Sementara di Indonesia kata chunjie tidak cocok untuk digunakan karena tidak mengalami musim semi.

Di Indonesia perayaan tahun baru ini disebut sebagai Tahun BaruImlek.

Namun, ada yang menyebutnya dengan istilah sincia.

Sincia berasal dari bunyi dialekHokkian, yang dalam bahasa Mandarin disebutxin zheng(dibaca: sin ceng).

Istilahxin zheng merupakan singkatan dari istilah xin zheng yue yang artinya bulan pertama yang baru.

Dalam dialekHokkian, istilahxin zheng yuedibaca sebagai sin cia gwe.

Dengan demikian beberapa orang Tionghoa memudahkan pelafalannya menjadi sincia.

Sumber; Tribunnews

Baca juga: Cerita Traveler Terinfeksi Norovirus saat Liburan, Muntah-muntah ; 4 Hari Mendekam di Kamar

Baca juga: Tarif Mulai Rp 200 Ribu, Ini 5 Hotel Bintang 4 di Pontianak untuk Libur Tahun Baru Imlek

Baca juga: China dan Rusia Bersiap Bangun Stasiun Berawak di Bulan pada 2035, Seperti Apa?

Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Farmhouse Susu Lembang Januari 2022

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin