5 Tempat Belanja Oleh-oleh di Malang saat Libur Lebaran, Termasuk Kampung Sanan

TRIBUNTRAVEL.COM - Malang di Jawa Timur menjadi satu di antara destinasi yang banyak dikunjungi saat libur Lebaran 2022.

Selagi libur Lebaran ke Malang, rasanya kurang lengkap kalau tidak membawa oleh-oleh saat kembali ke perantauan atau kota asal.

Sebagai kota wisata, ada banyak tempat belanja oleh-oleh di Malang yang bisa kamu singgahi.

Tempat belanja oleh-oleh di Malang ini sudah cukup terkenal di kalangan wisatawan karena menawarkan harga terjangkau.

Penasaran di mana saja tempat belanja oleh-oleh di Malang tersebut? Yuk, simak rekomendasi berikut ini, yang dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, Kamis (5/5/2022).

1. Pasar Lawang

Suasana Pasar Lawang, Minggu (21/6/2020).
Suasana Pasar Lawang, Minggu (21/6/2020). (erwin wicaksono/suryamalang.com)

Libur lebaran ke Kota Malang, rasanya kurang lengkap kalau tidak mampir ke Pasar Lawang sebelum pulang.

Lokasinya berada di Krajan, Lawang, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Berdiri sejak 1970, Pasar Lawang terkenal sebagai pusat perbelanjaan di Malang yang menawarkan harga terjangkau.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Malang Smart Arena Terbaru untuk Liburan Akhir Pekan

Banyak hal bisa kamu temukan di Pasar Lawang untuk dijadikan oleh-oleh seperti jajanan, hasil pertanian, hingga pernak-pernik.

Tak tanggung-tanggung, banyak jajanan legendaris di Pasar Lawang juga bisa kamu borong untuk oleh-oleh.

Mulai dari onde-onde di Depot HTS, aneka jajanan tradisional di Warung Mungil, Bakpao Telo dan lain-lain.

TONTON JUGA:

2. Kampung Sanan

Rekomendasi tempat belanja oleh-oleh di Malang selanjutnya ada di Kampung Sanan.

Kampung Sanan ini dikenal sebagai sentra industri oleh-oleh dari bahan tempe yang legendaris sejak 1970-an.

Banyak olahan keripik tempe bisa kamu lihat secara langsung produksinya di Kampung Sanan.

Tak hanya itu, kamu juga bisa memborong oleh-oleh lainnya seperti seperti keripik salak, keripik nangka, keripik apel, dan keripik buah lainnya.

Adapun lokasi Kampung Sanan berada di Jl. Sanan Gg. III No.129, Purwantoro, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.

Baca juga: 7 Tempat Wisata Alam di Malang, Kunjungi Gunung Bromo yang Punya Pemandangan Eksotis

3. The Java Oleh-oleh

Keripik apel, oleh-oleh khas Malang.
Keripik apel, oleh-oleh khas Malang. (KOMPAS.com/Ni Luh Made Pertiwi F.)

The Java Oleh-oleh terletak di Jl. Patimura No.32, Temas, Kecamatan Batu, Kota Malang, Jawa Timur.

Tempat belanja oleh-oleh di Malang ini memiliki lokasi yang cukup strategis karena berada di jalan penghubung Kota Malang dan Kota Batu.

Banyak buah tangan khas Malang bisa kamu jumpai dengan mudah saat berbelanja di The Java Oleh-oleh.

Mulai dari jajanan dari olahan apel, hingga pernak-pernik suvenir khas Malang.

Baca juga: 7 Kuliner Enak di Malang Buat Sarapan, Cobain Pedasnya Pecel Kawi Hj Musilah

4. Keramik Dinoyo

Keramik Dinoyo, tempat belanja oleh-oleh di Malang.
Keramik Dinoyo, tempat belanja oleh-oleh di Malang. (Instagram/@keramikdinoyo)

Ingin membawa oleh-oleh dari Malang yang unik? Keramik Dinoyo mungkin bisa jadi pilihan yang tepat.

Lokasinya berada di Jl. Mt Haryono 9 No.336, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Sesuai namanya, Keramik Dinoyo menjajakan oleh-oleh berupa kerajinan tangan dari keramik.

Keramik Dinoyo sendiri menjadi sentra industri rumahan para perajin keramik dengan bentuk yang unik dan bermacam-macam.

Selain berbelanja, Keramik Dinoyo juga menawarkan kepada pelanggan untuk melihat langsung proses produksi keramik-keramik tersebut.

Baca juga: 10 Tempat Wisata di Malang, Berburu Foto di Bukit Nirwana hingga Bersantai di Pantai Sendiki

5. Pasar Buah Dewi Sri

Ilustrasi pasar buah dan sayuran
Ilustrasi pasar buah dan sayuran (KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA)

Malang dikenal memiliki hasil pertanian yang melimpah dengan kualitas terbaik.

Nah, jika ingin berburu hasil pertanian tersebut, kamu bisa mampir ke Pasar Buah Dewi Sri.

Lokasinya berada di Lebaksari, Ngabab, Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Baca juga: 8 Tempat Sewa Motor di Malang, Ada yang Tarif Perjamnya Mulai Harga Rp 10 Ribu

Pasar Buah Dewi Sri dikenal sebagai sentranya beragam buah dan sayuran segar dari hasil panen para petani di Malang.

Selain berkualitas, harga produk pertanian di Pasar Buah Dewi Sri juga terkenal dengan harganya yang ramah di kantong.

Baca juga: 6 Bakso Enak di Malang untuk Makan Siang, Ada Bakso yang Disajikan dengan Kikil Sapi

(TribunTravel/Zed)

Baca selengkapnya soal wisata Malang di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin