5 Bubur Ayam Enak di Jakarta Selatan Buat Sarapan, Toping Bubur Ayam Simprug Melimpah

TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin mencari makanan hangat, enak dan murah untuk sarapan?

Kamu bisa mencoba bubur ayam.

Jika kamu sedang berada di Jakarta Selatan, deretan warung bubur ayam ini bisa kamu kunjungi.

Bubur ayam di Jakarta Selatan ini cocok buat sarapan yang mengenyangkan.

Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut deretan bubur ayam enak di Jakarta Selatan buat sarapan.

1. Bubur Ayam Senopati

Bubur Ayam Senopati buat sarapan
Bubur Ayam Senopati buat sarapan (Instagram/buburayamsenopati)

Baca juga: Nasi Pincuk Kalibata dan 4 Tempat Makan Pecel Enak di Jakarta Selatan untuk Sarapan

Rekomendasi bubur ayam enak di Jakarta Selatan yang pertama ada Bubur Ayam Senopati.

Tipe bubur di Bubur Ayam Senopati lebih kental, lembut dan tidak encer meski sudah dingin.

Pilihan topingnya cukup lengkap.

Ada cakwe, suwiran ayam, dan kerupuk.

Jika dirasa kurang bisa menambah ati ampela, sate usus, atau sate telur puyuh.

Bubur Ayam Senopati berlokasi di Jalan Senopati No 19-43, RT 6/RW 3, Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Senopati buka mulai 06.00-11.00 WIB.

2. Bubur Ayam Sukabumi 1 Tebet

Ilustrasi bubur ayam enak buat sarapan
Ilustrasi bubur ayam enak buat sarapan (mokeneco from Osaka, Japan, CC BY-SA 2.0 , via Wikimedia Commons)

Baca juga: 8 Tempat Sarapan di Jakarta Timur, dari Pondok Sarapan Pagi hingga Nasi Uduk Bang Indra Condet

Bubur enak di Jakarta Selatan selanjutnya ada Bubur Ayam Sukabumi 1 Tebet.

Tipe bubur ini terbilang cukup unik karena tidak mengunakan kuah kuning dan kerupuk.

Seporsi Bubur Ayam Sukabumi 1 Tebet biasanya berisi bubur putih yang berisi toping suwiran ayam, cakwe dan telur mentah.

Meski menggunakan telur mentah, tapi buburnya tidak amis.

Selain bubur ayam juga tersedia batagor, pempek, siomay dan nasi goreng.

Bubur Ayam Sukabumi 1 Tebet berlokasi di 3Jalan Tebet Barat Dalam II No 2, RT 7/RW 3, Tebet Barat, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Sukabumi 1 Tebet buka 24 jam.

3. Bubur Ayam Simprug

Bubur Ayam Simprug buat sarapan
Bubur Ayam Simprug buat sarapan (Instagram/buburayam_mrdaryo)

Baca juga: Mesut Ozil ke Jakarta, Posting Makan Rendang dan Sarapan Tahu Tempe: Kuliner Indonesia yang Enak!

Ingin sarapan dengan porsi yang besar?

Kamu bisa mencoba Bubur Ayam Simprug.

Seporsi Bubur Ayam Simprug berisi bubur yang diberi toping potongan cakwe, ayam, dan mi kering.

Toping yang diberikan cukup banyak, bahkan sampai memenuhi mangkuk.

Dijamin bikin kenyang.

Jika topingnya masih dirasa kurang, kamu bisa memesan lauk tambahan.

Di antaranya sate ampela, telur puyuh atau telur setengah matang.

Bubur Ayam Simprug berlokasi di Jalan Simprug Golf 2 No 8, RT 7/RW 8, Grogol Selatan, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Simprug buka mulai 06.00-11.00 WIB.

4. Bubur Ayam Bintang 7 Pejaten

bubur ayam buat sarapan
bubur ayam buat sarapan (Flickr/Chandra Marsono)

Baca juga: Rekomendasi 5 Bubur Ayam Enak di Surabaya yang Cocok untuk Menu Sarapan

Bubur Ayam Bintang 7 Pejaten sudah lama dikenal dengan rasanya yang enak dan harganya yang murah.

Tekstur buburnya pas, tidak terlalu encer dan tidak terlalu kental.

Topingnya juga cukup banyak.

Untuk pilihan lauknya lengkap.

Dari sate usus, sate ati, sate ampela, sate telur puyuh, hingga telur asin.

Jika berniat mencoba, jangan sampai datang kesiangan.

Sebab antriannya cukup panjang.

Bubur Ayam Bintang 7 Pejaten berlokasi di Jalan Pejaten Raya No 12, RT 13/RW 2, Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Bintang 7 Pejaten buka mulai 05.30-10.30 WIB.

5. Bubur Ayam Cirebon Bang Dedi

Ilustrasi seporsi bubur ayam
Ilustrasi seporsi bubur ayam (Flickr/Asep Miftahudin)

Baca juga: Rekomendasi 7 Tempat Makan Soto di Jogja yang Terkenal Enak untuk Sarapan

Bubur ayam enak di Jakarta Selatan yang terakhir ada Bubur Ayam Cirebon Bang Dedi.

Tipe buburnya adalah bubur kering tanpa kuah kuning.

Rasa buburnya cukup gurih.

Isiannya lengkap dan harganya ramah di kantong.

Bubur Ayam Cirebon Bang Dedi berlokasi di Jalan Sabar 1 No 6 C, RT 10/RW 3, Petukangan Selatan, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Cirebon Bang Dedi buka mulai 06.00-11.00 WIB.

Ambar/TribunTravel

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin