5 Bubur Ayam Enak di Jakarta Utara untuk Sarapan, Toping Bubur Ayam-Bakmi Berkat Melimpah

TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin sarapan enak dan murah?

Kamu bisa mencoba bubur ayam untuk sarapan.

Di Jakarta Utara, ada sejumlah warung makan yang menawarkan bubur ayam enak.

Cocok buat menu sarapan yang mengenyangkan.

Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut deretan bubur ayam enak di Jakarta Utara buat sarapan.

1. Bubur Ayam Ceria

Bubur Ayam Ceria buat sarapan
Bubur Ayam Ceria buat sarapan (Instagram/buburayam_ceria)

Baca juga: 5 Bubur Ayam Enak di Jakarta Pusat untuk Sarapan, Bubur Ayam H Jewo Pakai Ayam Kampung

Bubur ayam enak di Jakarta Utara yang pertama ada Bubur Ayam Ceria.

Bubur Ayam Ceria memiliki tekstur yang lebih cair ketimbang bubur ayam kebanyakan.

Rasa buburnya cukup gurih.

Kuahnya cukup unik karena menggunakan kuah kacang yang manis.

Topingnya cukup lengkap dan tidak pelit.

Ada suwiran ayam, cakwe, telur rebus dan ampela ati.

Bubur Ayam Ceria berlokasi di Komplek Walikota Jalan Cendrawasih Blok B1 No 12 Sukapura, RT 3/RW 6, Sukapura, Kecamatan Cilincing, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Ceria buka mulai 06.00-22.00 WIB.

2. Bubur Ayam Bang Komeng

Nikmatnya bubur ayam untuk menu sarapan yang mengenyangkan
Nikmatnya bubur ayam untuk menu sarapan yang mengenyangkan (Gunawan Kartapranata, CC BY-SA 3.0 , via Wikimedia Commons)

Baca juga: 5 Warung Ketoprak Enak di Jakarta Buka Pagi Buat Menu Sarapan, Sambal Kacangnya Terkenal Mantap

Bubur ayam enak di Jakarta Utara selanjutnya ada Bubur Ayam Bang Komeng.

Bubur ayamnya memiliki tekstur tidak terlalu kental dan tidak terlalu cair.

Rasanya gurih dengan isian yang lengkap.

Selain bubur ayam juga tersedia mi rebus, mi goreng, dan masih banyak lagi.

Bubur Ayam Bang Komeng berlokasi di Jalan Papanggo IIC No 60b, RT 5/RW 3, Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Bang Komeng buka 24 jam.

3. Bubur Ayam 42

Seporsi bubur ayam dengan toping melimpah
Seporsi bubur ayam dengan toping melimpah (Supardisahabu, CC BY-SA 4.0 , via Wikimedia Commons)

Baca juga: 7 Bubur Ayam Enak di Solo untuk Sarapan, Ada Bubur Ayam Sekawan yang Populer

Bubur Ayam 42 terkenal dengan isiannya yang lengkap.

Seporsinya berisi bubur, suwiran ayam, kacang kedelai dan cakwe.

Semua bahan tadi disiram dengan kuah kuning.

Yang unik dari Bubur Ayam 42 adalah isiannya yang tidak pelit.

Bubur Ayam 42 berlokasi di Jalan Pademangan II, RT 2/RW 2, Pademangan Timur, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam 42 buka mulai 06.00-00.00 WIB.

4. Bubur Ayam Putra Cirebon

Seporsi bubur ayam enak buat sarapan
Seporsi bubur ayam enak buat sarapan (Shinta amalia, CC BY-SA 4.0 , via Wikimedia Commons)

Baca juga: 5 Bubur Ayam Enak di Jakarta Selatan Buat Sarapan, Toping Bubur Ayam Simprug Melimpah

Buat kamu yang mencari bubur ayam enak dan murah bisa mampir ke Bubur Ayam Putra Cirebon.

Bubur ayamnya enak dengan porsi yang pas.

Topingnya tidak pelit.

Bubur Ayam Putra Cirebon berlokasi di Jalan Walang Baru Raya No 15, RW 12, Tugu Utara, Kecamatan Koja, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Bubur Ayam Putra Cirebon buka mulai 06.00-23.00 WIB.

5. Bubur Ayam-Bakmi Berkat

Seporsi Bubur Ayam-Bakmi Berkat buat menu sarapan
Seporsi Bubur Ayam-Bakmi Berkat buat menu sarapan (Instagram/bakmiberkatsunter)

Baca juga: Nasi Pincuk Kalibata dan 4 Tempat Makan Pecel Enak di Jakarta Selatan untuk Sarapan

Bubur ayam di sini mirip seperti bubur ayam kebanyakan.

Seporsinya berisi bubur, suwiran ayam kampung, pangsit, dan cakwe.

Meski sama, rasa yang ditawarkan lebih dari itu.

Buburnya cukup gurih dengan kuah kuning yang pas.

Porsinya juga cukup banyak dan isian yang tidak pelit.

Bubur Ayam-Bakmi Berkat berlokasi di Jalan Sunter Indah Raya Blok KA 1 #14, Sunter Jaya, Tanjung Priok, RT 2/RW 12, Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Kota JakartaUtara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Bubur Ayam-Bakmi buka mulai 06.00-17.00 WIB.

Ambar/TribunTravel

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin