Promo Harga Tiket Masuk Saloka Theme Park Spesial HUT Kota Salatiga, Beli 1 Gratis 1

TRIBUNTRAVEL.COM - Saloka Theme Park hadirkan promo menarik menyambut HUT Kota Salatiga nih traveler.

Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Salatiga, Jawa Tengah, Saloka Theme Park hadirkan promo harga tiket masuk beli 1 gratis 1.

HTM dan jam operasional Saloka Theme Park selama libur Lebaran 2022
HTM dan jam operasional Saloka Theme Park selama libur Lebaran 2022 (Instagram/salokapark)

Promo harga tiket masuk taman rekreasi Saloka Theme Park spesial HUT Kota Salatiga ini diumumkan oleh pihak pengelola melalui akun Instagram resmi @salokapark.

Dalam unggahan di akun Instagram tersebut, pihak pengelola Saloka Theme Park menuliskan, "Ada promo menarik untuk warga Salatiga nih, Lur!."

Baca juga: Saloka Theme Park Hadirkan Atraksi Menarik Spesial Imlek 2022, Ada Air Mancur Menari

"Untuk warga Salatiga kini saatnya untuk dolan ke Saloka Theme Park rame-rame karena ada promo menarik beli 1 tiket dan gratis 1 tiket lagi!," imbuhnya.

Dari pantauan TribunTravel pada Selasa (19/7/2022), promo harga tiket masuk Saloka Theme Park ini berlaku mulai tanggal 23-29 Juli 2022 mendatang, bertepatan dengan hari jadi Kota Salatiga.

Tonton juga:

Untuk mendapatkan promo tiket masuk Saloka Theme Park, pengunjung wajib menunjukan KTP Kota Salatiga dan melakukan pembelian tiket di loket.

Promo berlaku untuk pembelian tiket langsung di loket Saloka Theme Park.

Liburan Hemat Pakai Tiket Membership

Wahana Kumbang Layang di Saloka Theme Park.
Wahana Kumbang Layang di Saloka Theme Park. (TribunTravel/Kurnia Yustiana)

Baca juga: 5 Hotel Dekat Saloka Theme Park Semarang, Tarif per Malam Mulai Rp 100 Ribuan

Bagi pengunjung dengan KTP luar Kota Salatiga, tak perlu risau.

Pengunjung bisa liburan hemat ke Saloka Theme Park dengan membeli tiket membership.

Dengan membeli tiket membership Saloka Theme Park, pengunjung bisa bebas main semua wahana yang ada selama enam bulan.

Tiket membership Saloka Theme Park dibanderol dengan harga cuma Rp 250 ribu, murah bukan?

Baca juga: Cara Beli Tiket Saloka Theme Park Terbaru, Tiket Terusan Bisa Dibeli Secara Online

Traveler yang tertarik untuk membeli tiket membership Saloka Theme Park, simak syarat dan ketentuannya berikut ini.

Dilansir dari laman resmi Saloka Theme Park, tiket membership Saloka Theme Park berlaku selama enam bulan dimulai sejak pembayaran berhasil dilakukan.

Tiket membership Saloka Theme Park merupakan tiket terusan yang dapat digunakan pada hari weekdays maupun weekend.

Tiket ini tidak dapat diuangkan dan tidak berlaku untuk tiket parkir, resto atau tenant dan toko merchandise.

Selain itu, tiket membership Saloka Theme Park tidak berlaku jalur khusus untuk antrean wahana.

Tiket ini juga berbentuk kartu PVC yang berisikan identitas diri pengguna.

Syarat pembuatan tiket membership Saloka Theme Park:

Saloka Theme Park, Semarang
Saloka Theme Park, Semarang (TribunTravel/ Muhammad Yurokha)

Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi pengunjung yang ingin mendapatkan tiket membership Saloka Theme Park di antaranya:

1. Fotocopy/scan KTP/SIM/KIA (online).

2. Foto bebas (wajah bagian depan terlihat jelas) dengan mengirimkan file dengan format JPG/JPEG.

3. Untuk anak dibawah 17 tahun (belum memiliki KTP) bisa menggunakan KIA (Kartu Indonesia Anak)/KTP orang tua.

Mekanisme pemesanan:

1. Pemesanan Saloka Membership dapat secara online (Whatsapp) ataupun on the spot pada saat jam kerja (Senin - Minggu, pukul 09.00 - 17.00 WIB).

2. Customer memberikan data diri sesuai dengan point ke-2.

3. Pembayaran dapat dilakukan via transfer/cash di lokasi (jam kerja).

4. Kartu Saloka Membership akan dikirimkan ke alamat tujuan / member dapat mengambil secara on the spot (jam kerja).

5. Jika kartu hilang, member harus melapor kepada tim Marketing dan tetap dapat berwisata di Saloka dengan menggunakan Saloka Membership sementara. Member membuat kartu baru dan membayar Rp 50 ribu sebagai biaya cetak dan biaya kirim.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Saloka Theme Park, Datang Bersama Rombongan Lebih Hemat

Ketentuan Membership Card:

1. Kartu diterbitkan oleh PT. Panorama Indah Permai dan hanya dapat digunakan di Saloka Theme Park.

2. Kartu tidak dapat dipindah tangankan.

3. Kartu ini berlaku sebagai tiket terusan weekdays dan weekend (1 hari 1 kali kunjungan). Tidak berlaku jalur khusus untuk antrean wahana.

4. Tidak dapat diuangkan atau digunakan sebagai pembayaran di restoran atau tenant/toko souvenir/parkir.

5. Info lengkap dan pemesanan bisa menghubungi 082359000077 (text only).

Lokasi dan Jam Buka Saloka Theme Park

Wahana kincir raksasa Cakrawala di Saloka Theme Park, Minggu (26/1/2020).
Wahana kincir raksasa Cakrawala di Saloka Theme Park, Minggu (26/1/2020). (TribunTravel/Rizky Cahya)

Saloka Theme Park berlokasi di Jalan Fatmawati No 154 Lopait-Tuntang, Semarang, Jawa Tengah.

Tempat wisata keluarga ini buka setiap hari dengan jam operasional sebagai berikut:

1. Senin hingga Kamis, buka mulai pukul 10.00 WIB-18.00 WIB

2. Jumat, buka mulai pukul 12.00 WIB-19.00 WIB

3. Sabtu, Minggu dan hari libur nasional, buka mulai pukul 10.00 WIB-19.00 WIB

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Semarang untuk Libur Lebaran 2022, Jelajah Saloka Theme Park

(TribunTravel.com/ Rtn)

Baca juga selengkapnya seputar Saloka Theme Park, di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin