Promo Harga Tiket Masuk Ohana Waterpark Juli 2022, Bawa Kartu Pelajar Cuma Bayar Rp 30 Ribu

TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan akhir pekan memang paling seru jika mengunjungi wisata air.

Traveler yang ingin liburan ke Bekasi, bisa nih mampir ke Ohana Waterpark.

Wahana seru di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Wahana seru di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat. (Instagram/@ohanawaterpark.official)

Ohana Waterpark merupakan taman wisata air yang cocok dikunjungi anak-anak hingga pengunjung dewasa saat liburan akhir pekan.

Destinasi yang mengusung konsep wisata Hawaii ini hadir dengan sederet wahana seru dan menyenangkan.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Milenial Glow Garden 2022, Sediakan Spot Foto Favorit Traveler

Mengutip dari website resmi Ohana Waterpark, tempat wisata ini bahkan menghadirkan permainan seru bertema Squad Game.

Permainan-permainan menyenangkan siap untuk memanjakanmu selama liburan.

Adapun permainan seru di Ohana Waterpark yang bisa kamu coba seperti:

1. Water for Trees

Wahana ini menawarkan sensasi diguyur air dingin yang menyejukkan.

Kamu bisa bermain air di kolam renang, dan sesekali merasakan 'kejutan' ketika tiba-tiba diguyur air.

Tak hanya itu, Water for Trees juga merupakan wahana yang bisa digunakan untuk bermain water slide.

Bersama teman-teman, kamu bisa main perosotan bareng.

2. Lazy River

Apabila ingin liburan yang lebih santai, kamu bisa mampir ke wahana Lazy River.

Wahana ini akan memberikanmu pengalaman tak terlupakan.

Kamu harus nyobain serunya duduk santai di atas ban sambil berdayung untuk mengelilingi area waterpark.

3. Olympic Pool

Salah satu wahana favorit di Ohana Waterpark yaitu Olympic Pool.

Olympic Pool adalah wahana kolam renang berstandar internasional.

Wahana ini sering disewa untuk kegiatan lomba berenang maupun tempat latihan.

Apabila kamu ingin nyobain sensasi menjadi seorang atlet, bisa nih mampir ke wahana Olympic Pool.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Situ Bagendit Garut 2022, Wisata Populer dengan Pemandangan Alam Menakjubkan

Wahana seru dan menyenangkan di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Wahana seru dan menyenangkan di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat. (Instagram/@ohanawaterpark.official)

4. Water Slide

Selanjutnya ada wahana Water Slide.

Di sini tersedia papan seluncur yang bisa digunakan pengunjung.

Ada berbagai jalur seluncuran yang dapat dicoba selama berwisata.

Masing-masing permainan tersebut menawarkan sensasi petualangan yang menantang, bukan?

Kamu bisa nyobain serunya seluncuran yang bikin deg-degan tapi tetap menyenangkan.

Apabila belum bisa berenang, tak perlu khawatir.

Ohana Waterpark menyediakan layanan sewa ban untuk pengunjung.

Jika kamu tertarik ingin liburan akhir pekan ke Ohana Waterpark, simak dulu yuk informasi menarik berikut ini:

Lokasi Ohana Waterpark

Ohana Waterpark berlokasi di Jalan Wibawa Mukti II, Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Jam Operasional Ohana Waterpark

Ohana Waterpark buka setiap hari mulai pukul 08.30-16.00 WIB.

Jam buka ini berlaku untuk kunjungan weekdays dan weekend.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Candi Prambanan Juli 2022, Lengkap dengan Rute Menuju Lokasi

Wahana seru dan menyenangkan di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Wahana seru dan menyenangkan di Ohana Waterpark Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat. (Instagram/@ohanawaterpark.official)

Harga Tiket Masuk Ohana Waterpark

Harga tiket masuk Ohana Waterpark terbaru Rp 100 ribu per orang.

Namun, melansir dari akun Instagram @ohanawaterpark.official, Ohana Waterpark sedang menawarkan promo tiket masuk khusus untuk pelajar.

Jadi setiap pelajar dan mahasiswa yang liburan ke Ohana Waterpark bisa menebus tiket masuknya seharga Rp 30 ribu saja.

Harga tiket masuk ini berlaku khusus selama periode 4-31 Juli 2022.

Akan tetapi promo harga tiket masuk Ohana Waterpark hanya berlaku untuk kunjungan weekdays saja, bukan weekend.

Tiket masuk tersebut juga hanya diberlakukan untuk kunjungan per orang, bukan rombongan.

Menurut informasi yang dikumpulkan TribunTravel pada Minggu (24/7/2022), terdapat syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi pengunjung jika ingin mendapatkan promo harga tiket masuk Ohana Waterpark.

Adapun ketentuannya sebagai berikut:

  1. Pelajar SD, SMP, SMA, Mahasiswa (atau sederajat) yang bisa mendapatkan promo ini.
  2. Mengirimkan foto kartu pelajar/mahasiswa ke customer service Ohana Waterpark di nomor 0811 8718 969. Dan tunjukan bukti kalau sudah mengirim ke nomor customer service ohana ke kasir waktu saat pembelian tiket (pada saat kunjungan).
  3. Satu kartu pelajar/mahasiswa hanya berlaku untuk 1 orang.
  4. Hanya pemilik kartu pelajar/mahasiswa itu yang bisa menggunakan promo harga tiket masuk Juli 2022.
  5. Promo kunjungan tidak dapat diwakilkan oleh orang lain.

(TribunTravel.com/ Nurul Intaniar)

Kumpulan artikel rekomendasi wisata

Baca juga: Harga Tiket Masuk WBL Lamongan Terbaru Juli 2022, Liburan Wajib Tunjukkan Sertifikat Vaksin

Baca juga: Harga Tiket Masuk Floating Market Lembang, Ada Wisata Pasar Apung hingga Spot Foto Instagramable

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin