5 Tempat Wisata Hits di Lampung, Jelajah Destinasi Alam hingga Spot Instagramable

TRIBUNTRAVEL.COM - Rekomendasi tempat wisata hits di Lampung untuk liburan di akhir pekan.

Traveler yang ingin liburan anti mainstream, cobain untuk menjelajah tempat wisata hits di Lampung ini.

Lampung Walk 3D, tempat wisata Instagramable di Lampung.
Lampung Walk 3D, tempat wisata Instagramable di Lampung. (Instagram/ @lampungwalk)

Ada banyak tempat wisata hits di Lampung yang cukup populer di kalangan wisatawan luar kota.

Dikatakan demikian karena deretan tempat wisata di Lampung ini menawarkan pengalaman liburan yang seru dan menyenangkan.

Baca juga: Tiket Pesawat Murah Rute Jakarta-Lampung untuk Mudik Lebaran 2022, Harganya Mulai Rp 510 Ribuan

Mulai dari destinasi alam hingga tempat wisata bergaya modern, semua tempat ini bisa kamu jelajahi sekaligus.

Dirangkum dari brbagai sumber, berikut 5 rekomendasi tempat wisata hits di Lampung selengkapnya.

TONTON JUGA:

1. Lampung Walk

Treveler yang hobi fotografi, Lampung Walk bisa jadi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Lokasinya berada di Way Halim Permai, Way Halim, Bandar Lampung, Lampung.

Untuk masuk ke Lampung Walk, pengunjung akan dikenakan harga tiket Rp 35 ribu saat hari biasa.

Sementara itu saat weekend, harga tiketnya menjadi Rp 50 ribu.

Dengan harga tersebut kamu bisa bermain sepuasnya dengan beragam wahana seperti waterpark, studio 3D, arena olahraga, dan berbagai macam tempat wisata.

2. Taman Nasional Way Kambas

Patroli mencegah konflik gajah dengan manusia di Taman Nasional Way Kambas, Lampung Timur.
Patroli mencegah konflik gajah dengan manusia di Taman Nasional Way Kambas, Lampung Timur. (KOMPAS/ANGGER PUTRANTO)

Rekomendasi tempat wisata hits di Lampung selanjutnya ada Taman Nasional (TN) Way Kambas.

Di TN Way Kabas ini kamu bisa melihat gajah-gajah asli Sumatera yang dilindungi dan hampir terancam punah.

Jika tertarik, pengunjung yang datang ke lokasi akan dikenakan biaya seharga Rp 5 ribu dan Rp 150 ribu untuk wisatawan asing pada hari biasa.

Sementara saat weekend, harga tiket masuk warga lokal menjadi Rp 7 ribu dan wisatawan asing menjadi Rp 225 ribu.

Adapun untuk lokasinya, TN Way Kambas berada di Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur, Lampung.

Baca juga: TRAVEL UPDATE: Jelajah Sumur Putri, Tempat Wisata di Bandar Lampung untuk Liburan Akhir Pekan

Baca juga: 7 Tempat Wisata di Lampung untuk Liburan Akhir Pekan, Ada Pantai hingga Gua

3. Pulau Pahawang

Wisatawan menikmati snorkeling di perairan Pulau Pahawang di Kecamatan Punduh Padada, Kabupaten Pasawaran, sebuah kawasan yang masuk daerah selatan Lampung.
Wisatawan menikmati snorkeling di perairan Pulau Pahawang di Kecamatan Punduh Padada, Kabupaten Pasawaran, sebuah kawasan yang masuk daerah selatan Lampung. (Tribun Lampung/Ana Puspita)

Liburan ke Lampung rasanya kurang lengkap kalau tak menyambangi Pulau Pahawang.

Keindahan Pulau Pahawang sudah begitu populer di kalangan wisatawan hingga disebut-sebut mirip dengan keindahan di Maldives.

Daya tarik Pulau Pahawang sendiri terletak pada taman bawah lautnya yang dihiasi terumbu karang dan ikan berwarna-warni.

Untuk tiket masuk ke Pulau Pahawang, pengunjung akan dikenakan harga tiket Rp 5 dengan sewa perahu untuk snorkeling Rp 20 ribu.

Kemudian untuk penyewaan alat snorkeling, maka harganya dibanderol Rp 50 ribu per set.

Jika ingin berkunjung, Pulau Pahawang ini berlokasi di Kecamatan Punduh Pidada Kabupaten Pesawaran, Lampung Selatan, Lampung.

4. Pulau Tegal Mas

Pulau Tegal Mas, tempat wisata di Lampung.
Pulau Tegal Mas, tempat wisata di Lampung. (Instagram/@tegalmas.island)

Pulau Tegal Mas merupakan tempat wisata di Lampung yang cukup hits dan menjadi andalan di Kota Gajah ini.

Lokasinya berada di Jl Teluk Lampung, Pidada, Panjang, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Tak perlu jauh-jauh ke Bali, karena Pulau Tegal Mas juga memiliki keindahan pasir yang berpadu sempurna dengan birunya lautan.

Tak ketinggalan juga hadirnya cottage dan vila bergaya tropical mewarnai keindahan Pulau Tegal Mas.

Jika ingin berkunjung, harga tiket masuknya dibanderol seharga Rp 25 ribu per orang.

5. Pantai Tanjung Setia

Pantai Tanjung Setia Dinobatkan Sebagai Salah Satu Lokasi Terbaik oleh Peselancar dari Seluruh Dunia, dan tahun ini menjadi tuan rumah World Surf League (WSL) Krui Pro 2022.
Pantai Tanjung Setia Dinobatkan Sebagai Salah Satu Lokasi Terbaik oleh Peselancar dari Seluruh Dunia. (tribunnews.com/majid)

Rekomendasi tempat wisata di Lampung yang terakhir yakni ada Pantai Tanjung Setia.

Lokasinya berada di Way Jambu, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung.

Tak sekedar indah, Pantai Tanjung Setia ini kerap kali jadi tujuan wisatawan dunia.

Bagaimana tidak, ombak cantik di Pantai Tanjung Setia selalu berhasil membius para pecinta dunia selancar atau surfing.

Menariknya lagi Pantai Tanjung Setia juga memiliki hamparan pasir putih yang bersih berpadu dengan alam sekitar nan asri.

Meski sudah cukup mendunia, harga tiket masuk Pantai Tanjung Setia hanya dibanderol seharga Rp 8 ribu per orangnya.

Baca juga: TRAVELUPDATE: Pesona Gundukan Pasir di Pantai Gunung Kunyit, Spot Foto Baru di Lampung yang Ciamik

Baca juga: Camping Ground Aman Jernih Kabin di Bandar Lampung, Tawarkan Suasana Berbaur dengan Alam

(TribunTravel/Zed)

Baca selengkapnya soal tempat wisata Lampung di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin