Nasi Goreng Enak di Malang untuk Makan Malam, Cuma Warung Kaki Lima tapi Rasa Bintang Lima

TRIBUNTRAVEL.COM - Berburu kuliner malam di Malang, Jawa Timur, rasanya bukanlah perkara yang sulit.

Sebagai kota wisata, banyak kuliner malam di Malang yang sudah terkenal dengan cita rasanya.

Ilustrasi sajian nasi goreng enak di Malang untuk makan malam.
Ilustrasi sajian nasi goreng enak di Malang untuk makan malam. (SajianSedap.grid.id)

Satu di antara kuliner malam di Malang yang tak boleh kamu lewatkan yakni ada nasi goreng.

Meski terdengar sepele, siapa sangka kalau nasi goreng menjadi menu makan malam yang banyak diburu wisatawan saat liburan ke Malang.

Baca juga: Rekomendasi 8 Rawon Enak di Malang, Paling Pas Disantap saat Makan Siang

Apalagi ditambah di Malang sendiri sudah banyak penjaja nasi goreng yang menjual sajian yang autentik.

Tak heran jika beberapa di antara nasi goreng enak di Malang ini begitu terkenal hingga legendaris sejak puluhan tahun.

TONTON JUGA:

Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut tempat makan nasi goreng enak di Malang untuk makan malam.

1. Nasi Goreng Cak Koes

Rekomendasi kuliner malam di Malang yang pertama ada Nasi Goreng Cak Koes.

Lokasinya berada di Jl Danau Tondano Raya Blok F5 B, No 18, Kedung kandang, Malang, Jawa Timur.

Nasi Goreng Cak Koes ini cukup terkenal di kalangan pecinta kuliner karena punya menu yang beragam.

Di antaranya ada nasi goreng biasa, nasi goreng mawut, dan nasi goreng spesial.

Jika penasaran dengan rasanya, Nasi Goreng Cak Koes dibuka pukul 11.00-13.00 WIB dan 15.30-23.00 WIB.

2. Nasi Goreng Pak Dji

Ilustasi sajian Nasi Goreng Pak Dji dengan porsi jumbo di Malang.
Ilustasi sajian Nasi Goreng Pak Dji dengan porsi jumbo di Malang. (Sajian Sedap)

Berbicara soal nasi goreng enak di Malang, pasti tak akan jauh-jauh dengan Nasi Goreng Pak Dji.

Kuliner malam di Malang ini sudah cukup legendaris karena sudah berjualan sejak 1981.

Meski sudah puluhan tahun berdiri, Nasi Goreng Pak Dji memiliki rasa yang konsisten dan autentik.

Menariknya, satu porsi Nasi Goreng Pak Dji juga terkenal jumbo dengan isian berupa telur orak-arik dan sosis yang menggnung.

Adapun untuk lokasinya, Nasi Goreng Pak Dji terletak di Gg Manunggal No 18, Klojen, Malang, Jawa Timur.

Baca juga: 5 Mi Ayam Enak di Malang Buat Menu Makan Siang, Ada Mi Ayam Pak Ri dengan Topping Pangsit dan Pentol

Baca juga: Sego Ceker Glintung dan 7 Kuliner Malam di Malang yang Wajib Dicoba

3. Sego Resek Prapatan Kasin

Selain Pak Dji, nasi goreng legendaris di Malang yang lain ada Sego Resek Prapatan Kasin.

Sudah ada sejak 1959, Sego Resek Prapatan Kasin terkenal dengan isiannya yang beraneka ragam dan melimpah.

Hal inilah yang menjadikan kedainya dijuluki 'resek' yang berarti sampah atau isian yang tumpah ruah.

Satu porsinya dibanderol mulai Rp 9 ribu dan berisi mi kuning, kubis, tauge, suwiran ayam, dan masih banyak lagi.

Lokasinya ada di Jalan Brigjend Katamso No 4, Kauman, Malang, Jawa Timur, dan dibuka pukul 18.00-22.00 WIB.

4. Nasi Goreng Kambing Candi Panggung

Ilustrasi Nasi Goreng Kambing Candi Panggung, kuliner malam di Malang.
Ilustrasi Nasi Goreng Kambing Candi Panggung, kuliner malam di Malang. (Flickr/Anas Ibrahim)

Jika bosan dengan nasi goreng ayam. di Malang juga ada Nasi Goreng Kambing Candi Panggung.

Lokasinya berada di Jl Candi Panggung No 60, Mojolangu, Lowokwaru, Malang, Jawa Timur.

Nasi Goreng Kambing Candi Panggung ini terkenal dengan bumbu masakannya yang didominasi rempah-rempah aromatik.

Tak hanya itu, dagingnya juga dipotong besar-besar dan bertekstur lebut saat digigit.

Nasi Goreng Kambing Candi Panggung sangat cocok untuk makan malam karena dibuka pukul 17.00-22.30 WIB.

Baca juga: 6 Bakso Enak di Malang untuk Makan Siang, Ada Bakso yang Disajikan dengan Kikil Sapi

Baca juga: 6 Bakso Enak di Malang untuk Makan Siang, Ada Bakso yang Disajikan dengan Kikil Sapi

5. Nasi Goreng Dangdut

Ilustrasu Nasi Goreng Dangdut, kuliner malam di Malang.
Ilustrasu Nasi Goreng Dangdut, kuliner malam di Malang. (NGOC BAO LE /Pixabay)

Rekomendasi kuliner malam di Malang yang selanjutnya ada Nasi Goreng Dangdut.

Lokasinya berada di Jl Joyo Utomo No 521, Merjosari, Lowokwaru, Malang, Jawa Timur.

Selain punya nama nyentrik, Nasi Goreng Dangdut juga punya sajian yang berbeda dari yang lain.

Dikatakan demikian karena Nasi Goreng Dangdut punya banyak ragam topping seperti ati ampela, ikan asin, kulit ayam, hingga seafood.

6. Nasi Mawut Cak Iwan

Rekomendasi kuliner malam di Malang yang terakhir ada Nasi Mawut Cak Iwan.

Lokasinya berada di Jl Aris Munandar No 44, Kiduldalem, Klojen, Malang, Jawa Timur.

Seuai namanya, tempat makan nasi goreng ini menyajikan masakan nasi goreng mwaut yang dikombinasikan dengan mi kering.

Selain nasi goreng, di sini juga kamu bisa memesan menu lainnya.

Di antaranya seperti cap cay, boo ja ke, koloke, bakmi goreng, dan lainnya.

(TribunTravel/Zed)

Baca selengkapnya soal kuliner Malang di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin