6 Pantai di Lamongan, Banyak yang Masih Gratis dan Lokasinya Tersembunyi

TRIBUNTRAVEL.COM - Rekomendasi pantai di Lamongan untuk liburan saat akhir pekan.

Traveler yang punya rencana menikmati hari libur, tak ada salahnya untuk berkunjung ke sejumlah pantai di Lamongan.

Pesona keindahan Pantai Kutang, satu di antara destinasi wisata favorit di Lamongan, Jawa Timur.
Pesona keindahan Pantai Kutang, satu di antara destinasi wisata favorit di Lamongan, Jawa Timur. (TribunTravel/Zainiya Abidatun Nisa')

Wilayahnya yang berada di pantai utara (Pantura) membuat banyak pantai di Lamongan yang menarik untuk dieksplorasi.

Dikatakan demikian karena pantai-pantai di Lamongan ini memiliki keindahan lanskap yang memanjakan mata.

Baca juga: 10 Tempat Wisata Hits di Lamongan, Ada Pantai Tersembunyi yang Masih Sepi dan Asri

Bahkan berapa di antaranya masih terbilang sepi, sehingga sangat cocok untuk liburan sekaligus menenangkan diri.

Apalagi saat sore hari, berberapa pantai di Lamongan ini juga bisa jadi spot berburu senja terbaik.

TONTON JUGA:

Dirangkum dari kunjungan TribunTravel, berikut pilihan pantai di Lamongan selengkapnya.

1. Pantai Kutang

Pesona keindahan Pantai Kutang, satu di antara destinasi wisata favorit di Lamongan, Jawa Timur.
Pesona keindahan Pantai Kutang, satu di antara destinasi wisata favorit di Lamongan, Jawa Timur. (TribunTravel/Zainiya Abidatun Nisa')

Rekomendasi pantai di Lamongan yang pertama untuk dikunjungi ada Pantai Kutang.

Meski punya nama yang cukup nyentrik, siapa sangka kalau Pantai Kutang ini jadi destinasi yang paling populer di Lamongan.

Bukan tanpa alasan, hal ini lantaran keindahan Pantai Kutang dan areanya yang cukup luas.

Berlibur di Pantai Kutang kamu akan dibawa berjalan melewati jembatan kayu warna-warni yang bisa jadi spot foto.

Setelah itu, pengunjung akan disuguhkan dengan hamparan garis pantai berpasir putih dengan ombak yang cenderung tenang.

Harga tiket masuknya juga terbilang terjangkau yakni hanya Rp 5 ribu per orang.

Jika ingin berkunjung, Pantai Kutang berada di Desa Labuhan, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

2. Pantai Joko Mursodo

Pesona keindahan Pantai Joko Mursodo yang ada di Lamongan, Jawa Timur.
Pesona keindahan Pantai Joko Mursodo yang ada di Lamongan, Jawa Timur. (TribunTravel/Zainiya Abidatun Nisa')

Selain Pantai Kutang, di Lamongan juga ada Pantai Joko Mursodo yang tak kalah indah.

Lokasinya berada di Desa Lohgung, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Pantai di Lamongan ini terkenal dengan daya tarik berupa pepohonan bakau yang tersebar di sekitar kawasan.

Pohon bakau dan akar-akarnya itu terlihat bagitu rimbun dan cantik, sehingga kerap jadi spot berburu foto.

Harga tiket masuknya juga masih terjangkau yakni dibanderol Rp 3 ribu per orang.

Baca juga: Punya Nama Unik, Pantai Kutang Lamongan Jadi Tempat Favorit untuk Liburan Akhir Pekan

Baca juga: Pesona Pantai Joko Mursodo Lamongan, Tempat Wisata Asyik Buat Swafoto Berlatar Pohon Bakau

3. Pantai Putri Klayar

Potret salah satu pengunjung yang tengah asik berfoto di Pantai Putri Klayar Lamongan, Kamis (27/5/2021).
Potret salah satu pengunjung yang tengah asik berfoto di Pantai Putri Klayar Lamongan, Kamis (27/5/2021). (TribunTravel/Zainiya Abidatun Nisa')

Rekomendasi pantai di Lamongan yang selanjutnya ada Pantai Putri Klayar.

Sesuai namanya, destanasi ini berada di Klayar, Sidokelar, Paciran, Lamongan, Jawa Timur.

Dikenal sebagai destinasi tersembunyi, masuk ke Pantai Putri Klayar ini masih gratis.

Pantai Putri Klayar ini juga terbilang masih sepi, sehingga areanya masih cukup bersih dan punya susana yang tenang.

Di Panta Putri Klayar juga pengunjung bisa mencoba berbagai aktivitas seru, di antaranya seperti bermain air, piknik, atau berkemah.

4. Pantai Lorena

Pantai Lorena berlokasi di Jl Raya Paciran, Paciran, Lamongan, Jawa Timur.

Pantai di Lamongan ini sebenarnya gratis karena lokasinya berada di pinggir jalan dengan area yang langsung menghadap ke lautan.

Namun saat air surut, pemandangan Pantai Lorena akan dihasi oleh bebatuan karang yang berukuran besar-besar.

Biasanya Pantai Lorena dikunjungi untuk berburu kuliner atau menikmati momen matahari tenggelam.

Baca juga: Asyiknya Liburan di Pantai Putri Klayar, Surga Tersembunyi di Kawasan Pesisir Lamongan

Baca juga: Keindahan Pantai Kemantren di Lamongan, Jadi Spot Selfie hingga Wisata Religi

5. Pantai Kemantren

Spot Instagramable berlatar pemandangan indah dari Pantai Kemantren, Lamongan.
Spot Instagramable berlatar pemandangan indah dari Pantai Kemantren, Lamongan. (TribunTravel/Zainiya Abidatun N)

Rekomendasi pantai di Lamongan yang selanjutnya ada Pantai Kemantren.

Pantai Kemantren ini menjadi destinasi yang cukup populer di Lamongan karena menawarkan banyak wisata sekaligus dalam satu kawasan.

Berkunjung ke Pantai Kemantren kamu juga bisa sambil berwisata religi ke makam ayah Sunan Giri, Syekh Maulana Ishaq.

Tak ketinggalan di Pantai Kemantren juga ada area jembatan kayu yang dihiasi banyak spot Instagramable.

Jika kurang puas, di sini pengunjung juga bisa sambil berburu berbagai kuliner khas Lamongan Pesisir.

Masuk ke Pantai Kemantren ini gratis tapi jika ingin berburu foto di jembatan kayu maka harus merogoh kocek seharga Rp 3 ribu.

Adapun untuk lokasinya, Pantai Kemantren terletak di Desa Kemantren, Paciran, Lamongan, Jawa Timur.

6. Pulau Pengkolan

Pulau Pengkolan, satu di anatara wisata pantai di Lamongan yang asyik untuk liburan akhir pekan.
Pulau Pengkolan, satu di anatara wisata pantai di Lamongan yang asyik untuk liburan akhir pekan. (TribunTravel/Zainiya Abidatun N)

Pantai di Lamongan terakhir yang tak boleh kamu lewatkan ada Pulau Pengkolan.

Tak perlu menyebrang menggunakan kapal karena penyebutannya mengacu pada gundukan kecil di area pantai yang mirip seperti pulau.

Belum banyak yang tau terkait destinasi Palau Pengkolan ini jadi tempat wisatanya masih terbilang sepi.

Meski demikian akses masuk ke Pulau Pengkolan cukup mudah, dan areanya juga punya pemandangan yang memesona.

Di sini terdapat rimbunan pohon bakau dengan satu bangkai kapal nelayan yang kerap jadi daya tarik untuk berburu spot foto.

Masuk ke Pulau Pengkolan gratis, dan lokasinya berada di Desa Kandang Semangkon, Paciran, Lamongan, Jawa Timur.

(TribunTravel/Zed)

Baca selengkapnya soal rekomendasi wisata di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin