Viral Andrew Garfield Liburan ke Bali, Asyik Wisata Pantai

TRIBUNTRAVEL.COM - Aktor The Amazing Spider-Man, Andrew Garfield, belum lama ini terlihat tengah menikmati momen liburannya di Bali.

Keberadaan Andrew Garfield di Pulau Dewata terungkap dari foto yang beredar luas di media sosial.

Andrew Garfield berpose dengan seorang penggemar saat menikmati momen liburan di Bali. Foto-fotonya beredar luas di media sosial.
Andrew Garfield berpose dengan seorang penggemar saat menikmati momen liburan di Bali. Foto-fotonya beredar luas di media sosial. (Twitter/@FilmUpdates )

Dalam foto yang beredar, Andrew Garfield tampak berpose dengan seorang penggemar.

Segera setelah beredar secara online, foto Andrew Garfield di Bali tersebut langsung membuat heboh.

Baca juga: Luna Maya Pulang Kampung ke Bali, Rayakan Ultah Ibunda ; Beri Hadiah Spesial

Banyak penggemar terpukau dengan otot-otot Andrew Garfield, yang terlihat lebih besar dari sebelumnya.

Salah satu foto terlihat dalam unggahan akun @FilmUpdates di Twitter, seperti dikutip TribunTravel pada Selasa (23/8/2022).

"Andrew Garfield in Bali," tulis keterangan unggahan.

Foto memperlihatkan Andrew Garfield bertelanjang dada dan mengenakan celana berwarna hijau.

Tak diketahui secara pasti di mana lokasi foto itu diambil.

Namun, diduga kuat Andrew Garfield berada di sebuah pantai Bali, mengingat pasir pantai yang menjadi latarnya.

Sejak diunggah, foto tersebut mendapat lebih dari 156 ribu likes dan beragam komentar.

Baca juga: Foto-foto Lyodra Ginting di Pantai, Liburan Sejenak di Sela Kesibukan Menyanyi

"Andrew Garfield menikmati liburannya di Bali. Dan aku terengah-engah melihatnya," tulis seorang penggemar berkomentar.

Penggemar lain berkomentar, "Setiap kali saya melihat fotonya dia terlihat lebih baik dan lebih hot."

Melansir hollywoodlife, momen liburan Andrew Garfield terungkap hanya beberapa bulan setelah pengakuannya yang ingin beristirahat dari dunia akting pada April lalu.

Andrew Garfield mengatakan pada saat itu bahwa dia ingin menjadi sedikit normal untuk sementara waktu.

Andrew Garfield, aktor The Amazing Spider-Man.
Andrew Garfield, aktor The Amazing Spider-Man. (Flickr/ Gage Skidmore)

"Saya perlu mengkalibrasi ulang dan mempertimbangkan kembali apa yang ingin saya lakukan selanjutnya dan siapa yang saya inginkan dan hanya menjadi sedikit orang untuk sementara waktu," ungkapnya.

Jadi, bisa dibilang bahwa Andrew Garfield sangat membutuhkan momen liburannya.

Andrew Garfield memiliki tahun yang sangat sibuk pada 2021 lalu, dengan total tiga film yang ia perankan.

Di antaranya Tick, Tick ... Boom!, The Eyes of Tammy Faye, dan Spider-Man: No Way Home.

Meskipun dia mengumumkan istirahat musim semi ini, Andrew Garfield juga muncul dalam seri terbatas FX Under the Banner of Heaven pada tahun 2022.

Baca juga: Putri Delina Liburan Bareng Adik-adik di Bali, Bermalam di Tenda Mewah Tepi Pantai

Park Eun Bin Extraordinary Attorney Woo Liburan ke Bali, Nginap di Resor Mewah

Nama Park Eun Bin dalam serial drama Korea Extraordinary Attorney Woo menjadi perbincangan yang hangat.

Suksesnya drama Korea Extraordinary Attorney Woo, membuat publik melirik dan menaruh perhatian ke Park Eun Bin yang bermain sebagai seorang pengacara.

Park Eun Bin pemain drama Korea Extraordinary Attorney Woo.
Park Eun Bin pemain drama Korea Extraordinary Attorney Woo. (Instagram/@eunbining0904)

Baca juga: Maia Estianty Liburan Mewah ke Amerika Serikat, Keliling New York Naik Helikopter

Baru-baru ini, Park Eun Bin beserta anggota pemeran Extraordinary Attorney Woo diketahui menghabiskan waktu liburan ke Bali.

Secara khusus produser Yoo In Sik dan Park Eun Bin, Ha Yoo Kyung dan Joo Jong Hyuk menginap di resor mewah Bali selama 5 hari 3 malam.

Dilansir dari kbizoom, Sabtu (20/8/2022), Park Eun Bin dan pemeran Extraordinary Attorney Woo menginap di The Mulia Bali dan kembali ke Korea naik Korea Air pada 13 Agustus 2022 lalu.

Seorang pejabat dari agen perjalanan mengatakan pada 16 Agustus, "Saya tahu bahwa Park Eun Bin dan yang lainnya menikmati pemandangan laut saat tinggal di sebuah vila di mana mereka jarang bertemu turis lain dan mereka memiliki liburan yang tenang."

Sementara itu, Park Eun Bin yang biasanya tidak minum alkohol sama sekali, dikatakan telah minum bir saat makan malam yang menyenangkan saat pesta.

Baca juga: Via Vallen dan Chevra Yolandi Liburan ke Dubai, Nikmati Momen Bulan Madu sebagai Pengantin Baru

(TribunTravel.com/mym)

Baca selengkapnya soal artikel liburan artis di sini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin