Meriahkan HUT ke-266 Jogja, Wayang Jogja Night Carnival Digelar di Tugu Yogyakarta
TRIBUNTRAVEL.COM - Memeriahkan HUT ke-266 Kota Jogja, rangkaian acara digelar untuk warga Jogja, termasuk Wayang Jogja Night Carnival.
Tahun ini, Wayang Jogja Night Carnival #7 digelar di Tugu Yogyakarta.
Hal ini diungkapkan oleh Pemerintah Kota Jogja melalui akun Instagram @pariwisata.jogjakota.
"Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Kota Yogyakarta yang ke-266, kali ini Wayang Jogja Night Carnival #7 (WJNC #7), event terbesar Kota Yogyakarta ini mengangkat tema wayang 'Lokananta Arjuna Anugraha'," tulisnya dikutip TribunTravel pada Kamis (6/10/2022).
Baca juga: 5 Tempat Wisata di Jogja yang Asyik Buat Foto-foto untuk Liburan Bareng Keluarga
Rencananya Wayang Jogja Night Carnival #7 akan digelar besok, Jumat (7/10/2022) pukul 18.30 WIB.
Warga Jogja dan sekitarnya bisa menyaksikan pertunjukan Wayang Jogja Night Carnival #7 secara langsung.
Bagi yang belum bisa datang langsung, dapat menyaksikan Wayang Jogja Night Carnival #7 secara streaming di YouTube Channel Pemkot Jogja dan Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta.
Baca juga: 5 Warung Mi Ayam di Jogja yang Terkenal Enak dan Murah, Cocok Buat Makan Siang yang Mengenyangkan
Jadwal Acara Pekan HUT ke-266 Kota Jogja Digelar hingga 9 Oktober 2022
Sebelumnya dua tahun perayaan HUT Kota Jogja dirayakan secara daring.
Dan tahun ini, HUT Kota Jogja kembali digelar secara luring dengan menghadirkan beragam acara menarik.
Berikut jadwal acara Pekan HUT ke-266 Kota Jogja di antaranya:
1. Tanggal 1 Oktober 2022
● Launching Logo HUT ke-266 Kota Yogyakarta dalam Pesona Budaya Nusantara pukul 19.00 bertempat di Anjungan DIY TMII Jakarta
● Pemasangan Logo HUT k-266 Kota Yogyakarta bertempat di Jembatan Kleringan
2. Tanggal 2 Oktober 2022
● Yogowes Bersepeda Keliling Kota Jogja pukul 06.30, start dan finish di Balaikota
3. Tanggal 3 Oktober 2022
● Karnaval Pelajar memperingati HUT ke-266 Kota Jogja pukul 07.00 bertempat di sekolah masing-masing. Acara digelar mulai tanggal 3-6 Oktober 2022
4. Tanggal 4 Oktober 2022
● Sekar Rinonce Pentas Budaya Kota Jogja pukul 18.00 bertempat di Sepanjang Malioboro
● Malioboro Seribu Kelir Pertunjukan Flash mob digelar pukul 16.00 di depan Hotel Inna Garuda
Baca juga: Kalender Event Oktober 2022, Ada Ironman 70.3 hingga Wayang Jogja Night Carnival
5. Tanggal 5 Oktober 2022
● Sekati Ing Mall #2 Pameran UMKM dan Fashion Show On The Street digelar pukul 13.00 bertempat di Galeri Mall, Malioboro Mall dan Lippo Mall. Acara digelar mulai tanggal 5-10 Oktober 2022
● Rumaket Ruang Masyarakat Ketemu digelar pukul 19.00 bertempat di depan Kimia Farma Malioboro
6. Tanggal 6 Oktober 2022
● Launching MPP oleh MenpanRB pukul 09.00 di Air Mancur Balaikota
● Gebyar Pameran Foto dan Keris pukul 14.00 di XT Square Yogyakarta. Acara digelar mulai tanggal 6-9 Oktober 2022
7. Tanggal 7 Oktober 2022
● WJNC Wayang Jogja Night Carnival pukul 19.00 di Jalan Jenderal Sudirman-Tugu-Jalan Margo Utama
8. Tanggal 8 Oktober 2022
● Mandiri Fashion Day melibatkan Komunitas Pasar se Kota Yogyakarta terdiri dari pedagang, buruh gendong dan juru parkir pukul 09.00 di Pasar Beringharjo
● Malioboro Night Coffee pukul 18.00 di Jalan Jenderal Sudirman. Acara digelar mulai tanggal 8-9 Oktober 2022.
9. Tanggal 9 Oktober 2022
● Malam Apresiasi HUT ke-266 Kota Jogja pukul 18.00 di Balaikota
Baca juga: 7 Tempat Wisata Budaya di Jogja, Simpan Peninggalan Masa Lampau yang Kaya Sejarah
(TribunTravel.com/ Rtn)
Baca juga selengkapnya seputar HUT ke-266 Kota Jogja, di sini.