4 Tempat Wisata di Kediri Jawa Timur Terbaru 2022 Lengkap dengan Harga Tiket Masuk

TRIBUNTRAVEL.COM - Tahukah kamu Kediri Jawa Timur memiliki sejumlah tempat wisata terbaik.

Tempat wisata di Kediri ini menawarkan beragam wahana menarik.

Baca juga: Favehotel Kediri Baru Dibuka, Staycation dengan Teknologi Smart Room Mulai Rp 300 Ribuan

Baca juga: 7 Tempat Sarapan Enak di Kediri, Nasi Pecel Bu Darmo Jadi Favorit

Tak cuma itu saja, tempat wisata di Kediri ini cocok untuk kamu yang ingin liburan akhir pekan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini deretan tempat wisata di Kediri Jawa Timur lengkap dengan harga tiket masuk.

1. Gumul Paradise Island

Gumul Paradise Island, satu tempat wisata di Kediri
Gumul Paradise Island, satu tempat wisata di Kediri (Instagram/gpiwaterpark_kediri)

Baca juga: Cicipi 5 Sarapan Enak di Kediri yang Legendaris, Soto Podjok Jadi Favorit

Rekomendasi tempat wisata di Kediri yang pertama ada Gumul Paradise Island.

Gumul Paradise Island merupakan satu tempat wisata keluarga yang menawarkan beragam wahana permainan air.

Buat kamu yang suka adrenalin bisa mencoba wahana fun bumerang.

Wahana ini menawarkan sensasi meluncur dari ketinggian 15 meter.

Pengunjung di Gumul Paradise Island, satu tempat wisata di Kediri
Pengunjung di Gumul Paradise Island, satu tempat wisata di Kediri (Instagram/gpiwaterpark_kediri)

Baca juga: 8 Kuliner Malam di Kediri yang Terkenal Enak, dari Pecel Pudakit sampai Nasi Goreng Bram

Pilihan wahana lain ada kolam arus, body slide, speed slide, kid water playset, dan kolam balita.

Gumul Paradise Island berlokasi di Kompleks Simpang Lima Gumul, Sumberejo, Ngasem, Kediri, Jawa Timur.

Gumul Paradise Island buka mulai Selasa-Jumat (09.00-17.00 WIB) an Sabtu-Minggu (08.00-17.00 WIB).

Harga tiket masuk Gumul Paradise Island dibagi menjadi dua.

Tiket masuk terusan Rp 35.000,- (weekday) dan Rp 40.000,- ( weekend).

Tiket masuk non terusan Rp 25.000,- ( weekday) dan Rp 30.000,- ( weekend).

2. Wisata Kota Mungil

Kota Mungil, satu tempat wisata di Kediri untuk liburan akhir pekan
Kota Mungil, satu tempat wisata di Kediri untuk liburan akhir pekan (Instagram/wisatakotamungil)

Baca juga: 7 Tempat Wisata di Kediri yang Lagi Hits, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Rekomendasi tempat wisata di Kediri selanjutnya ada Wisata Kota Mungil.

Di Kota Mungil, kau kamu akan dimanjakan dengan beragam replika.

Dari replika taman bunga, replikan perkantoran, replika bangunan dari negara lain hingga replika perkampungan.

Wisata Kota Mungil cocok untuk kamu yang ingin berburu foto instagramble.

Selain replika, Wisata Kota Mungil juga menawarkan wahana permainan anak.

Total ada 8 wahana permainan anak bisa dicoba.

Wahana edukasi juga tersedia di Wisata Kota Mungil.

Dalam wahana edukasi, kamu bisa mengajak anak untuk menjalan profesi sebagai pemadam kebakaran, polisi dan baby clinic.

Wisata Kota Mungil berlokasi di Dusun Rejomulyo, Desa Sugihwaras, Ngancar, Kediri, Jawa Timur.

Wisata Kota Mungil buka mulai 08.00-17.00 WIB.

Harga tiket masuk Wisata Kota Mungil dibagi menjadi beberapa jenis.

Weekday Rp 10.000,-

Weekend Rp 12.000,-

Tiket wahana pemainan atau edukasi Rp 10.000 (1 wahana), Rp 15.000,- (2 wahana) dan Rp 20.000,- (3 wahana).

Paket wahana Rp 25.000,- ( weekday) dan Rp 30.000,- (weekend)

Paket komplit Rp 45.000,- (weekday) dan Rp 50.000,- (weekend).

3. Goa Selomangleng

Relief di Gua Selomangleng, Boyolangu, Tulungagung, Jawa Timur
Relief di Gua Selomangleng, Boyolangu, Tulungagung, Jawa Timur (ESCapade, CC BY-SA 3.0 , via Wikimedia Commons)

Penggemar wisata alam?

Kamu bisa mengunjungi Goa Selomangleng di Kediri.

Lokasinya di kawasan Gunung Klothok.

Di Goa Selomangleng, kamu akan menemukan beragam situs bersejarah.

Mulai dari pahatan relief, arca, tempat bertapa, hinga Museum Airlangga.

Goa Selomangleng merupakan satu bukti peninggalan zaman Raja Airlangga.

Buat kamu yang datang bersama anak tak perlu khawatir.

Kamu bisa mengajaknya mencoba beberapa wahana permainan di Goa Selomangleng.

Ada kereta kelinci, kolam renang hingga delman.

Goa Selomangleng berlokasi di Jalan Selomangleng, Desa Pojok, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur.

Goa Selomangleng buka mulai 07.00 &; 17.00 WIB.

Harga tiket masuk Goa Selomangleng dibagi menjadi beberapa jenis.

Anak-anak Rp 2.000,-

Dewasa Rp 4.000,-

Museum Rp 500,- ( anak-anak) dan Rp 1.000,- (dewasa)

Kolam renang Rp 3.000 ( anak-anak) dan Rp 4.000,- (dewasa)

Wahana permainan Rp 2.000,- - Rp 15.000,-

4. Candi Tegowangi

Candi Tegowangi, Plemahan, Kediri, Jawa Timur.
Candi Tegowangi, Plemahan, Kediri, Jawa Timur. (ESCapade, CC BY-SA 3.0 , via Wikimedia Commons)

Candi Tegowangi merupakan situs peninggalan Kerajaan Majapahit.

Disebutkan Candi Tegowangi merupakan bentuk perdamaan Raja Watsari, ipar dari Hayam Wuruk.

Bangunan Candi Tegowangi memiliki beragam relief kuno.

Di mana relief itu menggambarkan kisah satu Pandawa yakni Sadewa.

Selain itu juga ada relief yang menggambarkan kehidupan sehari-hari.

Candi Tegowangi berlokasi di Dusun Candirejo, Desa Tegowangi, Plemahan, Kediri, Jawa Timur.

Candi Tegowangi buka mulai 07.00-15.00 WIB.

Harga tiket masuk Candi Tegowangi gratis.

Ambar/TribunTravel

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin