Berkunjung ke RM Limasan Djowo, Tempat Makan Enak di Sukoharjo yang Tawarkan Beragam Menu
TRIBUNTRAVEL.COM - Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, memiliki banyak rumah makan yang wajib dikunjungi.
Sehingga tidak heran jika di Kabupaten Sukoharjo begitu banyak rumah makan dan sangat mudah dijumpai.
Namun, dari sekian banyak rumah makan di Kabupaten Sukoharjo, ada rumah makan yang cukup populer.
Satu di antaranya adalah Rumah Makan Limasan Djowo.
Rumah Makan Limasan Djowo berlokasi di Jalan Dalangan-Tawangsari, Satu, Dalangan, Kecamatan Tawangsari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.
Rumah Makan Limasan Djowo merupakan tempat makan enak di Kabupaten Sukoharjo yang menawarkan menu enak dan relatif murah.
Berkonsep ala rumah Jawa, traveler bisa menikmati hidangan lezat ditemani sejuknya udara di sekitar Rumah Makan Limasan Djowo.
Saat berkunjung ke Rumah Makan Limasan Djowo, nuansa Jawa juga begitu terasa.
Bagaimana tidak, di Rumah Makan Limasan Djowo menyediakan kursi dan mejadi dari kayu yang nyaman.
Baca juga: Mie Jago Damkar, Kuliner Pedas Favorit di Pekalongan yang Disajikan dengan Bumbu Kuah Rahasia
Nah, bagi traveler yang ingin berkunjung ke Rumah Makan Limasan Djowo, yuk simak informasi berikut ini.
Beragam Menu Enak di Rumah Makan Limasan Djowo
Ada banyak menu yang ditawarkan di Rumah Makan Limasan Djowo.
Untuk menu makanannya, ada ayam goreng, ayam panggang, ingkung ayam, rica-rica kepala, ati ampela, ikan nila bakar, ikan nila goreng dan lain sebagainya.
Sementara untuk minumannya, ada es teh, es jeruk, es kampul, teh poci dan masih banyak lagi.
Namun, di antara menu tersebut ada menu yang menjadi favorit di Rumah Makan Limasan Djowo.
Seperti ayam panggang, ayam goreng dan ikan nila bakar.
Sajian ayam panggang di Rumah Makan Limasan Djowo terkenal dengan bumbunya yang khas dan sambalnya yang mantap.
Dalam seporsi ayam panggang, isinya berupa nasi, bihun, ayam panggang, lalapan dan sambal.
Sambalnya begitu lezat dan nikmat.
Baca juga: 8 Kuliner Malam di Purwokerto, Ada Lumpia Jumbo yang Disajikan dengan Nasi dan Sambal
Ayam panggangnya benar-benar enak dan bumbunya meresap sempurna.
Sedangkan, untuk ayam goreng dan ikan bakarnya juga tak kalah lezat.
Sudah pasti nikmat dan menggugah selera.
Jadi pilihan menu di sini beragam sekali, pas banget buat dijadikan pilihan tempat makan enak buat traveler yang sedang berada di Kabupaten Sukoharjo dan sekitarnya.
Fasilitas Rumah Makan Limasan Djowo
Ada banyak fasilitas di Rumah Makan Limasan Djowo yang bisa traveler gunakan.
Seperti kamar mandi, mushola, beragam spot foto hingga parkir yang luas semuanya ada di Rumah Makan Limasan Djowo.
Baca juga: 10 Tempat Makan Siang di Medan yang Terkenal Enak, Harganya Murah dan Porsinya Bikin Kenyang
Harga Menu di Rumah Makan Limasan Djowo
Untuk merasakan kelezatan sajian di ayam panggang di Rumah Makan Limasan Djowo, traveler bisa merogoh kocek Rp 23 ribu untuk ayam panggangnya dan ayam gorengnya
Sementara Rp 20 ribu untuk ikan nila bakarnya.
Jam Operasional Rumah Makan Limasan Djowo
Tertarik mencicipi kelezatan Kuliner di Rumah Makan Limasan Djawa?
Jika iya, Rumah Makan Limasan Djawa buka setiap Selasa-Minggu mulai jam 10.00-20.00 WIB.
Rumah Makan Limasan Djowo bisa jadi pilihan tempat makan enak di Kabupaten Sukoharjo yang wjaib dikunjungi ya.
Baca juga: Ingin Menyantap Nasi Uduk Enak di Jakarta Pusat Buat Makan Malam? Berikut 5 Tempat Rekomendasinya
Baca juga: Icip Kelezatan Olahan Bakmi Saudara 22 di Karanganyar, Bertabur Topping Daging Ayam Melimpah
(TribunTravel.com/Septi)
SImak selengkapnya terkait artikel rekomendasi kuliner bisa klik di sini