Berkunjung ke Kebun Bibit Senopati, Tempat Wisata Gratis di Magelang yang Instagramable

TRIBUNTRAVEL.COM - Tempat wisata di Magelang tentunya wajib dikunjungi saat liburan, karena lokasinya dekat sejumlah hotel dan tempat sewa motor.

Tak jauh dari hotel dan tempat sewa motor, Kebun Bibit Senopati merupakan tempat wisata di Magelang yang instagramable.

Suasana Kebun Bibit Senopati, tempat wisata di Magelang yang gratis dan instagramable pada Jumat (6/1/2023).
Suasana Kebun Bibit Senopati, tempat wisata di Magelang yang gratis dan instagramable pada Jumat (6/1/2023). (Tribun Travel/Sinta Agustina)

Sesuai dengan namanya, Kebun Bibit Senopati merupakan kebun pembibitan beragam tanaman yang dikelola oleh Dinas Pertanian dan Pangan (Disperpa) Kota Magelang.

Dalam perkembangannya, Kebun Bibit Senopati juga turut dipromosikan oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Magelang.

Baca juga: Ayam Goreng Ninit di Magelang Eksis Sejak 1983, Sehari Ludes 200 Kg Ayam

Melansir situs resmi Disporapar Kota Magelang, Kebun Bibit Senopati menyuguhkan hamparan sebuah kebun yang dapat menambah pengetahuan para wisatawan yang datang dengan cocok tanam sistem bongkai, hidroponik, kultur jaringan dan masih banyak lainnya.

Dengan luas mencapai 3.950 meter persegi, Kebun Bibit Senopati memiliki setidaknya 200 tanaman.

LIHAT JUGA:

Adapun tanaman yang dikembangbiakkan di Kebun Bibit Senopati, yaitu anggrek, cakar macan, ketapang kencana, begonia, dan sebagainya.

Berbagai aktivitas seru bisa dilakukan saat berkunjung ke Kebun Bibit Senopati.

Mulai dari refreshing, olah raga, mengikuti pelatihan tentang cara pembibitan tanaman, ataupun sekadar berfoto ria.

Baca juga: Tahu Pojok Magelang yang Legendaris, Buka Sejak 1942 ; Sehari Ludes 300 Biji Tahu

Berdasarkan pantauan TribunTravel saat mengunjungi Kebun Bibit Senopati pada Jumat (6/1/2023), sejumlah wisatawan terlihat berfoto dengan latar tanaman.

Spot foto instagramable di Kebun Bibit Senopati juga turut menjadi daya tarik.

Salah satu spot foto instagramable di Kebun Bibit Senopati berupa lengkungan menyerupai terowongan yang ditumbuhi tanaman, Jumat (6/1/2023).
Salah satu spot foto instagramable di Kebun Bibit Senopati berupa lengkungan menyerupai terowongan yang ditumbuhi tanaman, Jumat (6/1/2023). (Tribun Travel/Sinta Agustina)

Salah satu yang menjadi favorit adalah lengkungan menyerupai terowongan yang ditumbuhi tanaman.

Bunga-bunga berwarna jingga kemerahan turut mempercantik spot foto instagramable di Kebun Bibit Senopati.

Harga tiket, lokasi, dan jam operasional Kebun Bibit Senopati

Pengunjung yang ingin mampir ke Kebun Bibit Senopati tak perlu khawatir, karena Kebun Bibit Senopati tak menerapkan nominal tiket masuk alias gratis.

Pengunjung dapat berkunjung tanpa perlu membeli tiket apapun.

Sebagai informasi, Kebun Bibit Senopati berlokasi di Jl. Panembahan Senopati, Jurangombo Utara, Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah.

Baca juga: Sop Senerek Bu Atmo di Magelang, Buka Sejak 1958 dan Sempat Jualan di Kantin Bank

Kebun Bibit Senopati buka setiap Senin-Kamis pukul 08.00-16.00 WIB.

Sementara itu, setiap hari Jumat Kebun Bibit Senopati buka pukul 08.00-13.00 WIB.

Kebun Bibit Senopati tidak buka saat akhir pekan dan hari libur nasional.

Rekomendasi hotel dekat Kebun Bibit Senopati

- The Oxalis Regency Hotel Magelang, Jl. Cemp. No.17, Kemirirejo, Kec. Magelang Tengah, Kota Magelang, Jawa Tengah, jarak sekitr 600 meter

- Citihub Hotels, Jl. Jend. Gatot Soebroto No.260, Jurangombo Utara, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah, jarak sekitar 1,1 km

- Hotel Safira Magelang, Jl. Jend. Gatot Soebroto No.56A, Jurangombo Selatan, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah, jarak sekitar 1,3 km

Baca juga: Naza Trans dan 5 Tempat Sewa Mobil di Magelang, Siap Mengakomodasi Setiap Keperluanmu

Rekomendasi tempat sewa motor di Magelang

Liburan di Magelang tentunya akan lebih mudah jika mengetahui tempat sewa motor di Magelang.

Dengan menyewa kendaraan dari tempat sewa motor di Magelang, liburan akan semakin nyaman.

1. Carren Orland Motor

Carren Orland Motor menawarkan beragam unit yang bisa direservasi untuk keperluan akomodasi.

Tempat sewa motor Carren Orland melayani pemesanan untuk harian, mingguan, hingga bulanan.

Lokasi Carren Orland Motor berada di Kemasan, Kebonrejo, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Whatsapp: 08122990250.

2. Brent

Agen sewa motor Brent tawarkan beragam unit dengan harga murah.

Tarif sewa motor di Brent dibanderol mulai Rp 50.000 per 24 jamnya.

Selain itu, setiap pemesanan 1 unit kendaraan, akan memperoleh 2 helm dan juga jas hujan.

Lokasi Brent sewa motor strategis dan mudah ditemui berada di Sodongan, RT.11/RW.04, Dusun III, Bumiharjo, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Untuk pilihan jenis armada yang disediakan ada, Honda Scoopy, Honda Supra, Honda Vario CBS, Honda Beat, dan lain-lain

Brent sewa motor di Magelang beroperasi selama 24 jam.

Whatsapp: 081326193138.

Ilustrasi tempat sewa motor di Magelang.
Ilustrasi tempat sewa motor di Magelang. (Unsplash/CHUTTERSNAP)

Baca juga: Tahu Pojok Magelang, Tempat Makan Siang Enak Langganan Pejabat hingga Artis

Baca juga: 4 Hotel Murah di Magelang untuk Libur Akhir Pekan, Mulai Rp 60 Ribuan Sudah Dekat Tempat Wisata

3. Dimdim

Tempat sewa motor di Dimdim beroperasi mulai pukul 07.00 WIB - 18.00 WIB.

Dimdim tidak hanya menyediakan layanan sewa kendaraan roda dua, namun juga tersedia tempat cuci motor.

Lokasi Dimdim berada di Cacaban, Magelang Tengah, Kota Magelang, Jawa Tengah.

Tarif sewa motor Dimdim, dibandrol mulai Rp 65.000 hingga Rp 75.000.

Kamu juga bisa mendapatkan promo menarik seperti diskon ketika memesan motor di Dimdim.

Setiap pemesanan 1 unit motor di Dimdim akan memperoleh fasilitas jas hujan dan helm.

Telepon: (0293) 313442.

(TribunTravel.com/Sinta Agustina)

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin