3 Mi Ayam Legendaris untuk Makan Siang Enak di Jakarta, Rasanya Bikin Nagih

TRIBUNTRAVEL.COM - Jakarta memiliki sejumlah tempat makan siang enak yang patut dicoba, lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor.

Nah, traveler yang ingin berburu tempat makan siang enak di Jakarta, simak pula rekomendasi hotel terdekat dan tempat sewa motornya, ya!

Suasana Restoran Bakmi Gondangdia yang legendaris sejak 1968 di Kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (27/1/2020). Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor.
Suasana Restoran Bakmi Gondangdia yang legendaris sejak 1968 di Kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (27/1/2020). Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor. (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)

Jika traveler mencari tempat makan siang enak di Jakarta, tak ada salahnya untuk mencicipi sajian mi ayam yang legendaris.

Terdapat sederet mi ayam legendaris di Jakarta yang pastinya sayang untuk dilewatkan.

Baca juga: Potret Link In Park, Taman Baru di Jakarta Pusat yang Lagi Viral

Mana saja? Yuk simak rekomendasi mi ayam legendaris di Jakarta yang bisa menjadi pilihan untuk menu makan siang.

1. Mie Ayam Gondangdia

Eksistensi Mie Ayam Gondangdia sebagai kuliner legendaris di Jakarta memang tak perlu diragukan lagi.

Berdiri sejak 1968, Mie Ayam Gondangdia menjadi salah satu kuliner paling tersohor di ibu kota selama berpuluh-puluh tahun.

Seporsi Mie Ayam Gondangdia terdiri dari mi, potongan ayam, sawi dan jamur.

Sebagai pelengkap, sajian Mie Ayam Gondangdia ditemani semangkuk kecil kauh kaldu ayam yang ditaburi daun bawang.

Mie Ayam Gondangdia yang legendaris sejak 1968 di Kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (27/1/2020). Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor.
Mie Ayam Gondangdia yang legendaris sejak 1968 di Kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (27/1/2020). Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor. (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)

Cita rasa yang terjadi cenderung gurih, seperti halnya sajain mi khas oriental.

Bumbu dan bahan-bahan yang digunakan seakan berpadu sempurna untuk menciptakan rasa yang begitu menggugah selera.

Sajian mi ayam di warung legendaris ini dibanderol dengan harga mulai Rp 27.000 per porsinya.

Mie Ayam Gondangdia buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 20.00 WIB.

Lokasi: Jalan RP Soeroso Nomor 36, Cikini, Menteng, Kota Jakarta Pusat, Jakarta.

Berikut rekomendasi hotel terdekat yang bisa dipilih jika berencana untuk menginap.

- Mercure Hotel Cikini, Jl. Cikini Raya No.66, RT.14/RW.5, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Jakarta, jaraknya sekira 950 m.

- All Seasons Thamrin, Jl. Talang Betutu No.2, RT.11/RW.20, Kb. Melati, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Jakarta, jaraknya sekira 5,4 km.

- Hotel Alia Cikini, Jl. Cikini Raya No.32, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Jakarta, jaraknya sekira 500 m.

Baca juga: 3 Tempat Belanja Pernak-Pernik Imlek 2023 Jakarta, Lampion Merah Paling Laku di Glodok

2. Mie Ayam Pak Gepeng

Mie Ayam Pak Gepeng, kuliner legendaris di Pondok Indah sejak 1985 dan jadi langganan konglomerat. Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor.
Mie Ayam Pak Gepeng, kuliner legendaris di Pondok Indah sejak 1985 dan jadi langganan konglomerat. Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor. (TribunJakarta.com/Pebby Ade Liana)

Mie Ayam Pak Gepeng konon sudah berjualan sejak tahun 1985 silam.

Menariknya, kuliner ini menjadi langganan bagi para konglomerat di kawasan Pondok Indah.

Meski berada di daerah Pondok Indah, tapi Mie Ayam Pak Gepeng jauh dari kesan mewah.

Warung ini hanya berjualan menggunakan gerobak biasa dengan tenda yang sederhana sebagai atap dari meja-meja tempat pelanggannya makan.

Harga per porsinya dibanderol mulai Rp 16.000.

Mie Ayam Pak Gepeng buka mulai pukul 09.00 - 19.00 WIB.

Lokasi: Jalan Pondok Pinang Timur Nomor 3, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Berikut rekomendasi hotel terdekat yang bisa dipilih jika berencana untuk menginap.

- Urbanview Hotel odori Pondok indah, Jalan Pinang Emas 1 No UT 34, RT.7/RW.3, Pondok Indah, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Jakarta, jaraknya sekira 400 m.

- The Legacy Residence Syariah, Jl. Pinang Emas V No.17, RT.17/RW.3, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan, Jakarta, jaraknya sekira 86 m.

- RedDoorz Plus Syariah near Mall Pondok Indah, Jl. Tanah Kusir II No.1, Kby. Lama Sel., Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Jakarta, jaraknya sekira 3,2 km.

Baca juga: Jakarta Bird Land Jadi Tempat Wisata Baru di Ancol, Yuk Simak 5 Aktivitas Serunya

3. Mie Ayam Engko A Hin

Mie Ayam Engko A Hin, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor.
Mie Ayam Engko A Hin, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Lokasinya dekat hotel hingga tempat sewa motor. (TRIBUNJAKARTA.COM/PEBBY ADHE LIANA)

Mie Ayam Engko A Hin bisa dibilang sebagai salah satu mie ayam tertua yang ada di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Sebab, Mie Ayam Engko A Hin sudah mulai berjualan sejak tahun 1980 silam.

Meski sudah berjualan lebih dari 40 tahun, Mie Ayam Engko A Hin masih menjadi favorit banyak penikmat kuliner hingga saat ini.

Seporsi Mie Ayam Engko A Hin dibanderol dengan harga 20.000.

Mie Ayam Engko A Hin buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 16.00 WIB.

Lokasi: Jalan Pertanian III Nomor 88, RT 14 RW 5, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Berikut rekomendasi hotel terdekat yang bisa dipilih jika berencana untuk menginap.

- Wisma Yampi, Jl. Tawes No.5, RW.9, Ps. Minggu, Jakarta, Jakarta, jaraknya sekira 1,2 km.

- Reddoorz Sawo Manila, Jl. Sawo Manila No.4c, RT.8/RW.10, Jati Padang, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Jakarta, jaraknya sekira 1,2 km.

- Hotel Banggalawa, Jl. Raya Pasar Minggu No.22, RT.1/RW.4, Pasar Minggu, Jakarta, jaraknya sekira 1,2 km.

Baca juga: 4 Taman Gratis di Jakarta Buat Bersantai Lengkap dengan Hotel Terdekat dan Tempat Sewa Motor

Rekomendasi Tempat Sewa Motor di Jakarta

Jika ingin berkeliling Jakarta dengan lebih praktis, ada sederet rekomendasi tempat sewa motor yang bisa dipilih.

Mana saja? Yuk simak rekomendasi yang telah TribunTravel rangkum berikut ini.

Ilustrasi Tempat sewa motor di Jakarta, tawarkan akomodasi kendaraan roda dua yang dapat digunakan untuk kebutuhan mobilitas yang mudah.
Ilustrasi Tempat sewa motor di Jakarta, tawarkan akomodasi kendaraan roda dua yang dapat digunakan untuk kebutuhan mobilitas yang mudah. (Unsplash/Dim Hou)

1. Vem Rental Motor

Rekomendasi sewa motor dengan kualitas pelayanan yang terbaik dengan harga yang terjangkau, ada di Vem Rental Motor.

Vem Rental Motor menyediakan beragam fasilitas seperti unit Yamaha Aerox dengan harga mulai Rp 130.000 per harinya.

Unit Yamaha Aerox mendapatkan fasilitas helm kyt, jas hujan, dan sarung tangan kulit untuk mengendarai motor.

Fasilitas yang disediakan bervariasi sesuai dengan unit motor yang dipesan.

Lokasi Vem Rental Motor berada di l. Gang Macan Kav. 4-5 Kedoya Utara, Jakarta Barat.

2. BanirentJKT

Rekomendasi terakhir ada BanirentJKT tempat sewa motor di Jakarta menawarkan beragam jenis armada.

Lokasi BanirentJKT berada di Jalan Cipinang Baru Bunder 7 No.21 RW.01 RT.01, Cipinang, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Tempat sewa motor BanirentJKT dapat disewa untuk harian, mingguan, hingga bulanan.

Kualitas sewa motor di BanirentJKT tak perlu diragukan lagi jika ada masalah pada armada yang dipesan dapat dilakukan penukaran kembali.

Untuk informasi terkait pemesanan dapat menghubungi ke nomor 089650009365.

3. Migo Station

Berikutnya, ada Migo Station tempat sewa motor di Jakarta.

Lokasi Migo Station berada di Jalan Widya Chandra VIII No.8, RT.8/RW.1, Selong, Kec. Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Migo Station tempatnya berada dipinggir jalan besar serat luas parkirannya.

Migo Station bisa dikunjungi mulai 06.30 hingga 21.30 WIB.

Terkait harga dan informasi lainnya bisa menghubungi ke nomor 082194215320.

Baca juga: 5 Tempat Sewa Mobil di Jakarta Timur, Pelayanannya Profesional ; Murah

(TribunTravel.com/mym)

Untuk membaca artikel terkait rekomendasi kuliner, kunjungi laman ini.

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin