Jadi Tempat Wisata Favorit Turis di Era New Normal, Berikut 4 Daya Tarik Pantai Pandawa di Bali

TRIBUNTRAVEL.COM -Pantai Pandawa menjadi satu di antara tempat wisata favorit wisatawan saat pariwisata di Bali kembali dibuka.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Putu Aswata mengatakan, Pantai Pandawa menjadi tempat wisata dengan jumlah kunjungan terbanyak kedua setelah tanah Lot.

"Kalau kita lihat dari segi jumlah kunjungan, lebih banyak yang ke Tanah Lot, kemudian Pantai Pandawa. Itu terjadi peningkatan kunjungannya. Rata-rata sekitar 15-17 persen," tutur Putu, dikutip dari Kompas.com, Selasa (4/8/2020).

Putu juga mengatakan bahwa orang memilih pergi ke tempat wisata tersebut karena objek wisata itu menarik dan memiliki pemandangan alam yang khas.

Sehingga, tak heran apabila Pantai Pandawa yang terletak di ujung selatan Pulau Bali ini menjadi tujuan wisata favorit.

&; Pariwisata di Bali Dibuka Kembali, Pengunjung Domestik Semakin Meningkat

Selain keindahan pemandangan alamnya, ada berbagai hal lain yang ditawarkan oleh objek wisata Pantai Pandawa.

Mau tahu apa saja daya tarik Pantai Pandawa di Bali? Berikut ulasannya.

1. Pesona tebing kapur

Mulanya, Pantai Pandawa tersembunyi di balik tebing kabur dengan akses yang seadanya dan tak bisa dilalui kendaraan.

Hingga akhirnyaperangkatdesa sepakat mengembangkan potensi yang dimiliki pantai ini.

Melalui pemerintah pusat dan dinas pariwisata, akses jalan menuju Pantai Pandawa kemudian dibuka untuk memudahkan wisatawan berkunjung dengan membelah tebing kapur.

TONTON JUGA:

Belahan tebing kapur menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke pantai ini.

Hingga menjadikan spot favorit untuk berfoto dan tentu menjadi spot instagramable.

2. Patung Pandawa dan Dewi Kunthi

Nama Pantai Pandawa sendiri diambil dari kisah para Pandawa dalam ceirta Mahabharata.

Sesuai dengan kisah para pandawa tersebut, secara simbolis di sisi tebing kapur terdapat 5 patung Pandawa, 1 patung Dewi Kunthi, dan 1 patung tikus.

Patung tersebut berjajar secara berurutan mulai dari Patung Tikus, Dewi Kunti, Dharma Wangsa, Bima, Arjuna, Nakula, dan Sadewa.

Patung-patung tersebut menjadi daya tarik dan spot foto favorit wisatawan.

3. Pasir putih dan biru jernih air laut

Keindahan Pantai Pandawa tidak bisa diragukan lagi.

Pantai Pandawa memiliki pasir putih yang sangat bersih dan lembut.

Selain itu, air laut yang sangat jernih dan biru bersih turut menyegarkan mata.

Bermain-main atau sekedar berjalan-jalan di sini tentunya akan membuat wisatawan betah.

4. Ombak yang tenang

Meski terbentang Samudera Hindia di depannya, ombak di Pantai Pandawa terbilang relatif tenang.

Sehingga, apabila ingin melakukan aktivitas air di Pantai Pandawa ini terbilang cukup aman.

Itulah empat daya tarik dari Pantai Pandawa di Bali yang bisa membuatmu ingin berkunjung.

Pantai Pandawa sendiri beroperasi mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WITA.

Apabila ingin berkunjung pada malam hari, para wisatawan disarankan untuk didampingi oleh pemandu wisata.

&; 5 Aktivitas Seru di Pantai Pandawa Bali, Coba Paragliding yang Menantang

&; Aturan Wisata ke Bali saat New Normal, Pengunjung Diimbau Aktifkan GPS

&; Wisata The Blooms Garden di Bali Dibuka, Tawarkan Suasana Sejuk dan Berikan Promo untuk Anak-anak

&; 5 Tempat Wisata di Tabanan Bali yang Sudah Dibuka, Tawarkan Paket Liburan Menarik

&; Alas Harum, Tempat Wisata Hits di Bali dengan Ayunan Ekstrem di Tengah Sawah

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin