3 Warung Bebek Goreng Enak di Surabaya, Lengkap dengan Sambal Pencit dan Taburan Serundeng

TRIBUNTRAVEL.COM - Bebek goreng menjadi satu di antara banyak menu makanan yang mulai bermunculan di Surabaya.

Masing-masing warung makan menawarkan olahan bebek sesuai dengan kekhasannya sendiri.

Tak hanya menyajikan bebek goreng yang enak, olahan sambal pun menjadi ciri khas dari warung makan di Surabaya.

&; 5 Bakso Populer dan Enak di Bogor, Cocok Dinikmati Saat Makan Siang

Traveler yang mencari warung bebek goreng enak di Surabaya, simak rekomendasi berikut ini.

1. Bebek Doeloer

Menu Bebek Doeloer mengandalkan sambal pencit yang memiliki rasa pedas dan gurih, selain bebek dengan bumbu yang sudah meresap.

Mujib Faisal, owner Bebek Doeloer Surabaya menuturkan, sebelum di goreng, bebek sudah lebih dulu diungkep dengan bumbu lengkap.

&;Bebek sudah dibumbui dan dimasak ungkep, sehingga bumbu meresap hingga ke dagingnya,&; paparnya.

Sajian Bebek Doeloer.
Sajian Bebek Doeloer. (surya.co.id/ Wiwit Purwanto)

Selanjutnya jika ada yang mau pesan bebek tinggal digoreng sebentar.

Hasil olahan ungkep ini membuat tekstur daging bebek lebih empuk dan bumbu lebih berasa.

Selain bebek dann ayam yang sudah diolah dengan bumbu, pelanggan yang datang juga kerap menanyakan sambal pencit.

Kekhasan rasa dari sambal pencit ini menjadikan cita rasa kuliner nasi bebek makin terasa dan enak.

Belum lagi bumbu kuning yang disediakan sebagai pelengkap untuk menikmati sajian menu nasi bebek.

Mujib memang sudah akrab dengan olahan nasi bebek Surabaya.

Sudah ratusan warung nasi bebek pernah dicobanya.

&;Nasi Bebek di Surabaya sangat banyak dan beragam rasa, &; katanya.

Karena itu ketika memutuskan membuka warung dengan menu nasi bebek ia pun sudah menyiapkan rasa yang khas.

Tentu untuk membuat penikmat kuliner nasi bebek ini balik lagi ke tempatnya.

Di Surabaya Bebek Doeloer ini baru di buka namun sebelumnya sudah ada 14 warung Bebek Doeloer yang ada di Kota Malang.

Oh ya..selain tekstur daging yang empuk dan bumbu yang meresap dalam daging, sambel pencit yang pedas dan nendang, kremesan laos yang di tambahkan dalam sajian seporsi nasi bebek atau nasi ayam goreng tentu memberikan sensasi tersendiri menyantap Bebek Doeloer.

2. Bebek Barata Jaya

Nasi Bebek pinggir jalan ini sudah ada sejak 30 tahun yang lalu.

Lokasinya ada di pojokan jalan Barata Jaya sisi barat.

&;Sudah berjualan di sini sejak 30 tahun lalu,&; kata Istiawan, penjual bebek.

Meskipun di spanduk depan selalu berwarna kuning dengan tulisan Nasi Bebek dan Ayam Goreng, yang sudah tidak lagi cerah, namun pelanggan yang datang sejak buka pukul 16.00 hingga habis sekitar pukul 23.00, pembeli tak pernah sepi.

Selain sambal yang menjadi khas, Nasi Bebek ini memiliki rasa yang gurih ditambah lagi dengan taburan serundeng yang kering dan rasanya yang gurih juga menjadikan bebek Baratajaya ini menjadi jujugan pencinta kuliner Suroboyo.

Yang menjadi kekhasan lain, adalah nasi dan bebek atau ayam yang selalu segar dan panas

Bebek Barata Jaya.
Bebek Barata Jaya. (surya.co.id/ Wiwit Purwanto)

Taburan sambal dan serundeng di piring menjadikan nafsu makan ingin langsung menyantap menu ini.

Jangan kuatir untuk urusan sambal, pelanggan boleh minta tambah jika kurang, namun lebih baik di coba dulu karena sambal nasi bebek ini sudah sangat pedas.

Apalagi ditambah nasi dan bebek yang masih panas. Dijamin berkeringat.

Masalah harga, kata Istiawan, sejak puluhan tahun lalu, harga mengikuti perkembangan jika awal buka dulu ia hanya membandrol seporsi Nasi Bebek ini hanya Rp 1.000.

Sekarang untuk seporsi plus minuman hangat Rp 20.000.

Mau beli bebeknya, boleh juga sepotong Rp 15.000, namun sepertinya tak afdol jika tidak makan di tempat. Dan bungkus ikan bebeknya buat sajian di rumah

3. Bebek Sinjay

Mendengar sambal pencit dengan nasi bebek pasti pikiran sudah melayang Bebek Sinjay Madura.

Tidak salah karena bagi mereka yang pernah menyebrangi jembatan Suramadu tentu tak asing lagi dengan warung bebek yang berlokasi di Jalan Raya Ketengan nomer 45, Tunjung, Burneh, Bangkalan, Madura.

Ada warung cukup dikenal yakni warung Nasi Bebek Sinjay.

Sekilas nama warung yang buka pukul 08.00 wib hingga sekitar pukul 17.00 ib ini seperti nama dengan bau India.

Tapi ternyata bukan. Sinjay sejatinya singkatan dari Sinar Jaya, nama sebuah bengkel mobil.

Asal nama tidak menjadi masalah yang jelas kuliner satu ini membuat berkeringat bahkan tak cukup satu porsi bila menyantap langsung di warung ini.

Bebek Sinjay.
Bebek Sinjay. (surya.co.id/ Wiwit Purwanto)

Daging bebek bertekstur diolah dengan racikan bumbu-bumbu yang pas.

Dan cocok sekali disantap dengan nasi panas. Lengkap dengan sambal pencit.

Porsinya cukup besar, tapi banyak yang belum puas hanya satu porsi.

Coba saja bila ke Bangkalan mampir ke warung ini.

Selain di Bangkalan di beberapa tempat seperti di Surabaya sudah banyak cabang dari Bebek Sinjay.

Seporsi Nasi Bebek di Bangkalan ini dibandrol Rp 28.000 plus minuman.

Tonton juga:

Boleh memilih minuman yang tersedia teh atau jeruk manis.

Nah bagi yang kurang suka dengan bebek, di tempat ini juga ada menu lainnya seperti ayam goreng, atau penyetan tahu tempe dan telor.

Dan sekarang di warung Bebek Sinjay ini juga bisa dibuat sebagai oleh-oleh dengan kemasan khusus.

Jangan lupa untuk pesan Es Degan yang bisa diseruput langsung dari kelapa yang segar. Penasaran kan.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Menu Bebek Goreng Lengkap dengan Sambal Pencit dan Taburan Serundeng, Bisa Incip di Sini.

&; 5 Coffee Shop Hits di Surabaya Bernuansa Tropis, Bawamu Serasa Liburan di Bali

&; Nasi Cumi Pasar Atom dan 4 Kuliner Malam di Surabaya

&; Lontong Balap, Kuliner Khas Surabaya yang Berpadu dengan Sambal Petis

&; Resep Tahu Telur Khas Surabaya, Hidangan Praktis Tinggi Protein yang Enak untuk Sarapan

&; 7 Tempat Makan Bebek Goreng Enak di Surabaya, Cocok Disantap Untuk Menu Makan Malam

Temukan solusi untuk kebutuhan transportasi, pengiriman barang, layanan pesan antar makanan, dan yang lainnya di sini.

SHARE : share facebook share twitter share linkedin