Viral, Warung Mi Terpopuler di Bandung Utara, Harus Rela Antre Panjang Buat Mencobanya
TRIBUNTRAVEL.COM - Bagi kamu yang sedang berlibur ke Bandung Utara, cobalah mampir ke resto yang satu ini.
Resto ini cukup populer di Bandung.
Bahkan kamu harus antre panjang untuk mencoba sajian di resto ini.
Nama resto ini adalah Mie Gacoan.
Resto unik ini menyediakan mi dengan level pedas yang bisa dipilih sesuai selera.
Mie Gacoan pertama kali buka pada 2018 di Kota Solo dan semakin terkenal tahun 2019.
Selain buka cabang di kota-kota lainnya, kiniMie Gacoanjuga hadir di kawasan Bandung Utara tepatnya di Jalan Dr Setiabudi,Kota Bandung.
Di rumah makan yang luas ini, pengunjung bisa memilih duduk di bagian indoor ataupun di outdoor yang sangat cocok ditempati ketika menjelang sore, karena cuaca mulai teduh.
Mi yang disajikan di restoran ini bukanlah mi ayam khas jawa yang berkuah. Melainkan sajian mi ala chinese yang kering tapi dibalur bumbu dan diberi topping. Bedanya, bumbu ini termasuk juga dengan baluran sambal yang membuat lidah panas.
Resto yang buka setiap hari pukul 12.00-18.00, ini memiliki fasilitas yang lengkap, seperti musala, wastafel, toilet, parkiran yang luas dan sangat menerapkan protokol kesehatan.
Karena setiap hari ramai didatangi pengunjung, antreanpun mengular sampai ke dekat parkiran. Banyak orang yang rela antre lama untuk menikmati sepiring mi viral yang harganya luar biasa murah.
Salah satunya Dhita Dewitri, mahasiswi salah satu universitas swasta di Bandung ini, rela antre untuk mencicipi Mie Gacoan.
&;Aku sampai sini sekitar jam 11.00, ternyata kata pelayannya baru buka jam 12.00, tapi orang yang antre udah panjang banget dan belum open order ditambah belum boleh cari tempat duduk,&; ujarnya.
Seolah tak mau rugi, perempuan yang tinggal di Jalan Muhammad Toha ini, sengaja memesan banyak menu supaya puas.
"Aku gak mau rugi, jauh-jauh ke sini masa cuma beli sepiring, jadi aku pesen banyak, minya, dimsumnya, minumannya juga, ditambah aku ke sini bareng temen-temen jadi bisa saling icip," ucap Dhita.
Pengunjung lainnya, Siti Nabila juga sangat excited ketika tahu Mie Gacoan akhirnya membuka cabang di Bandung.
"Aku kan follow Instagramnya. Akhir Februari lalu aku liat postingan terbarunya. Bakal buka di Bandung tanggal 13 Maret, itu aku gak sabaran banget, selama ini cuma lihat di sosmed akhirnya aku bisa coba karena masa harus jauh-jauh ke Malang atau Jogja," ucap Siti yang kuliah di Universitas Pasundan ini.
Menu Andalan Lezat dan Murah
MIE Gacoan yang dikenal dengan mi lezat super murah ini banyak digandrungi oleh mahasiswa dan kaum milenial. Ada tiga menu andalan Mie Gacoan, yakni mi angel, mi setan, dan mi iblis.
Mi angle sesuai dengan namanya mi ini tidak pedas, cocok bagi yang ingin menikmatiMie Gacoantapi kurang suka pedas.
Angel itu diartikan seperti suatu kebaikan dalam bentuk makanan yang berarti kenikmatan. Dipadukan dengan bumbu racik rahasia, taburan ayam cincang danpangsit goreng, menjadikannya sajian yang lezat.
Kemudian ada mi setan yang identik dengan mi pedas dengan baluran cabai. Bagi kalian penikmat pedas, mi setan sangat jadi rekomendasi dengan pilihan level yang bisa kamu pilih, tentunya dengan tambahan topping ayam cincang dan pangsit goreng
&;Aku sampai sini sekitar jam 11.00, ternyata kata pelayannya baru buka jam 12.00, tapi orang yang antre udah panjang banget.
Adapun mi iblis, mi pedas yang dibaluri dengan cabai asli dan kecap yang terdiri dari beberapa level layaknya mi setan. Hal yang membedakan dari kedua jenis mi ini adalah kecapnya. Mi iblis rasanya tak terlalu pedas seperti mi setan. Mi iblis juga diberi taburan ayam cincang dan tidak pangsit goreng.
Bagi pecinta dimsum bisa bersenang hati karena juga ada beberapa menu tambahan sejenis dimsum di antaranya,siomay, udang keju, udang rambutan, dan pangsit.
Pilihan minuman juga dinamai dengan nama-nama unik, yakni es setan, es genderuwo, es tuyul, es sundel bolong, es pocong, dan es kuntilanak. Es genderuwo terdiri dari beragam buah seperti stroberi, kiwi, pir, dan belimbing, dan juga jeli serta nata de coco dilengkapi sirup manis. Es sundel bolong secara kasat mata seperi boba brown sugar tapi tanpa toping boba
Baca juga: 6 Soto Mi Enak di Bogor Buat Sarapan, Ada Soto Mi Mang Ohim yang Jadi Favorit Wisatawan
Baca juga: Rekomendasi 7 Mi Kocok Legendaris di Bandung yang Enak Disantap saat Musim Hujan
Baca juga: Resep Mi Aceh Kuah, Sajian Lezat Favorit Keluarga di Rumah
Baca juga: 7 Mi Ayam Enak di Jogja untuk Makan Siang, Coba Mampir ke Mi Ayam Rica Barokah yang Menggiurkan
Baca juga: Seporsi Cuma Rp 3.000, Warung Mi Ayam di Klaten Ini Ramai Diserbu Pembeli
Artikel ini telah tayang diTribuntribunjabartravel.comdengan judul Rela Antre Panjang Demi Mi yang Sedang Viral di Kawasan Bandung Utara, Rasanya Ternyata Enak