Menikmati Hangatnya Kopi di Rumah Kenangan, Tempat Nongkrong Baru di Jaksel
TRIBUNTRAVEL.COM - Jakarta Selatan atau Jaksel punya tempat nongkrong baru.
Namanya Rumah Kenangan.
Rumah Kenangan merupakan kafe baru yang mulai dibuka pada Selasa (25/5/2021).
Kafe yang berlokasi di Jalan Senopati, Jakarta Selatan akan memanjakan pengunjung dengan beragam jenis kopi dan kuliner yang menggoda lidah.
CEO ; Co-founder Kenangan Group Edward Tirtanata mengatakanRumahKenanganmerupakan wujud evolusi dari Kopi Kenangan.
Baca juga: Ngopi Santai di Bentala Coffee ; Eatery, Kafe Kopi Instagenic di Kawasan Bintaro Sektor 1
Rumah Kenangan sebagai salah satu strategi bisnis sekaligus penguatan komitmen di industri food and beverage (F;B).
"Rumah Kenangan akan menjadi rumah untuk memanjakan para konsumen dari semua kalangan. Rumah ini akan menyajikan tiga brand dari Kenangan Grup, yaituChigodan yang paling terbaru adaCeritaRoti," ucap Edward dalam keterangannya pada Rabu (26/5).
Edward juga mengatakan ingin terus berinovasi dan berinvestasi untuk memberikan ragam pilihan produk dan layanan terbaik serta berkualitas bagi semua brand yang ada di bawah naungan Kenangan.
Rencananya, dalam waktu dekat akan meluncurkan brand baru lagi yang berfokus pada hidangan pencuci mulut.
Baca juga: TRAVEL UPDATE: Kafe Kopi Chuseyo, Kopi Kekinian di Medan dengan Desain Ala Korea
Dengan ragam pilihan tersebut, diharapkan pengunjung Rumah Kenangan dapat menikmati berbagai pilihan menu dari brand naungan Kenangan Group selain menu kopi.
Pada interior, ciri khas Kopi Kenangan tetap hadir dengan sentuhan dariCeritaRotisertaChigoyang meramaikanRumahKenanganuntuk menyenangkan selera lidah Indonesia.
Rumah Kenangan juga dilengkapi dengancoffeebardan kitchen sehingga pengunjung dapat menikmati setiap suguhan secara fresh.
Di lantai tiga, pengunjung dapat menjumpai area rooftop yang ingin menikmati ruang terbuka serta pemandangan kota Jakarta.
"Diharapkan diRumahKenanganini para pengunjung bisa menikmati semua produk yang mereka sukai dalam satu atap. Melalui kafe dengan konsep dine-in pertama juga ini semoga meningkatkan antusiasme pengunjung sehingga dapat memotivasi kami mengembangkan menghadirkan beragam pilihan kuliner di Indonesia," tutup Edward
Baca juga: TRAVEL UPDATE: Senandung Kopi Bogor, Tempat Asyik Buat Nongkrong Sambil Kulineran
Baca juga: Terungkap Alasan Minum Kopi dan Teh di Pesawat Sebaiknya Dihindari, Ini Penyebabnya
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.comdengan judul Ingin Coba Tempat Nongkrong Baru? Yuk Coba Kunjungi Rumah Kenangan Dilengkapi Coffee Bar dan Kitchen